- MUI
Biaya Haji Sudah Efisien, MUI Minta Pelayanan kepada Jemaah Harus Maksimal
"Pelayanan kepada jamaah haji harus tetap prima, agar jamaah haji bisa melaksanakan ibadah haji dengan aman, nyaman dan dapat menunaikan ibadah sesuai ketentuan ajaran Islam," jelasnya.
Menteri Agama (Menag) Prof. Nasaruddin Umar sebelumnya mengabarkan penurunan biaya haji 2025 sebagai langkah memberikan peningkatan kualitas pelayanan.
Penurunan biaya haji 1446 Hijriah mewujudkan harapan yang diinginkan oleh Presiden Prabowo Subianto.
Kemudian, penurunan biaya ini juga menunjukkan keberhasilan atas kerja sama yang dilakukan oleh BPH, Kemenag, dan DPR.
"Ini obsesi Presiden Prabowo Subianto kepada kami, Kemenag, dan BPH (Badan Penyelenggara Haji) bagaimana dapat diusahakan supaya beban biaya jamaah haji akan datang lebih diperingan tanpa mengurangi kualitas pelaksanaan haji," tandasnya.
(ant/hap)