- Tangkapan Layar/YouTube Adi Hidayat Official
Sudah Kerja Banting Tulang tapi Rezeki Tetap Seret? Ustaz Adi Hidayat Bilang Tolong Perhatikan Hal ini, Jangan Sampai...
tvOnenews.com - Ustaz Adi Hidayat dalam sebuah kajiannya mengatakan ada amalan yang bisa untuk membuka jalan rezeki.
Banyak orang yang merasa telah bekerja dengan keras, mengeluarkan seluruh waktu dan tenaga, namun rezeki yang diterima tidak sesuai dengan jerih payah mereka.
Ustaz Adi Hidayat menjelaskan bahwa ada beberapa hal penting yang perlu diperhatikan ketika menghadapi permasalahan rezeki yang seret.
Menurutnya, kunci utamanya adalah memiliki niat yang tulus dalam bekerja.
Jika niat kita bekerja hanya untuk mencari keberkahan dan ridha Allah, maka pintu rezeki akan terbuka lebar.
Ustaz Adi Hidayat kemudian mengingatkan umat Muslim agar tidak mudah mengeluh.
Jika seseorang telah berusaha dengan maksimal namun rezeki tetap terasa sulit, hal itu mungkin disebabkan oleh kebiasaan mengeluh.