Ilustrasi Sepasang Kekasih.
Sumber :
  • Istimewa/pixabay.com

Susah Move On? Ini Doa Melupakan Mantan

Minggu, 18 September 2022 - 12:07 WIB

Sumatera - Susah move on, itulah penyebutan anak-anak muda saat ini ketika sulit melupakan mantan kekasihnya yang dicintai. Apalagi, mantan kekasih yang sudah pernah menjadi pasangan suami istri sah bertahun-tahun. Hal itu terjadi karena sering bertemu dan menjalin kasih.

Banyak faktor manusia mengalami susah move on, terutama masih mengingat kisah-kisah indah bersama kekasih. Hal itu wajar dialami setiap manusia. Bahkan, persoalan cinta dan hati ini bisa membuat manusia mabuk kepayang. Sehingga seseorang terkadang kesulitan untuk melupakan bayang-bayang wajah kekasihnya. 

Begitulah cinta, yang banyak dikatakan orang datang secara tiba-tiba. Lahir dari sebuah perhatian dan kasih sayang turun ke hati. Selain itu, ada pula yang mengatakan cinta bukan benda mati melainkan sesuatu yang harus diperjuangkan.

Namun mirisnya, ketika cinta yang diperjuangkan menjadi perjuangan sia-sia, sehingga terjadilah susah move on. Nah, bagai mana cara melupakan mantan sehingga bisa move on. Berikut ada tuntunan Rasulullah untuk memperbaiki hati. 

“Sesungguhnya hati bani Adam yang berada di antara dua jari Dzat Yang Maha-Rahman itu bagaikan satu hati saja. Dia selalu mengubah-ubahnya sesuai dengan kehendak-Nya,” (HR al-Tirmidzi).

Hal itu gambaran yang diberikan Rasulullah kepada umat Islam, karena ketika seseorang merasa kesulitan untuk mengendalikan hatinya, maka pasrahkanlah kepada dzat yang maha-membolak-balikkannya, yakni Allah subhanahu wata'ala. 

Dilansir dari NU Online, dalam hadis lain, Rasulullah menyatakan, “Hati itu ibarat satu lembar bulu di atas tanah yang kosong. Ia terombang-ambing oleh angin, sehingga mudah terbolak-balik.” (HR. Ahmad).

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:40
01:00
01:59
02:27
01:42
01:36
Viral