Perenang Angel Gabriella Yus memecahkan rekor nasional di nomor 100 meter gaya punggung putri dalam seleksi nasional renang menuju SEA Games 2023 di Stadion Akuatik GBK, Jakarta, Kamis (23/2/2023)..
Sumber :
  • Foto: tvonenews/Hartini

Keren! Perenang Angel Gabriella Pecahkan Rekor Nasional Gaya Punggung 100 M Putri

Kamis, 23 Februari 2023 - 23:00 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Perenang wakil DKI Jakarta, Angel Gabriella Yus, memecahkan rekor nasional dalam seleksi renang menuju SEA Games 2023 di Stadion Akuatik, GBK, Jakarta pada Kamis (23/2/2023).

Pada hari ketiga seleksi nasional tersebut, Angel berhasil lolos limit A di final dengan catatan waktu 1:03.80 setelah sebelumnya lolos limit B di penyisihan dengan catatan waktu 1:04.05 pada nomor gaya punggung 100 meter.

Kendati demikian, Angel tidak merasa cepat puas dengan hasil yang didapat tetapi ia justru merasa masih harus mempersiapkan diri jelang SEA Games 2023 di Kamboja.

"Sejauh ini sih kalau dibilang senang iya tapi lebih ke biasa saja. Perjalanannya masih panjang dan persiapannya harus ekstra. Jadi sekarang fokus ke persiapan," kata Angel Gabriella Yus usai melakukan tes doping di Stadion Akuatik, GBK, Jakarta pada Kamis (23/2/2023).

Dalam mempersiapkan diri, pemenang dua emas di PON 2016 itu rela mengurangi rutinitasnya di luar agar bisa lebih fokus untuk latihan.

"Yang pasti fokus di latihan mungkin rutinitas di luar latihan dikurangi. Balik lagi sih. Intinya lebih fokus di latihan. Kendala tidak ada sejauh ini aman," ujarnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:26
02:39
02:22
02:22
03:02
00:54
Viral