- Muhammad Indmas / tim tvOnenews
Dikalahkan di Perempatfinal, Jonatan Christie Ungkap Catatan Penting buat Ginting lawan China
Jakarta, tvOnenews.com - Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting berhasil mengalahkan rekannya sendiri yakni Jonatan Christie di babak perempatfinal Indonesia Open 2023, Istora Senayan Jakarta, Jumat (16/6/2023).
Dua wakil tuan rumah itu tampil habis-habisan untuk memperebutkan tiket ke Semifinal Indonesia Open 2023.
Jonatan Christie tampil agresif pada awal gim pertama, namun kecepatan dan pola permainan menyerang yang ditampilkan Ginting, membuat Jonatan harus takluk dengan skor 21-19, 21-16.
Soal jalannya pertandingan, Jojo sapaan akrab Jonatan, mengungkapkan melalui konferensi pers bahwa Ginting pantas menang dalam pertandingan tersebut.
"Pertama puji tuhan bersyukur sampai terakhir tadi saya dan ginting bisa menyelesaikan pertandingan tanpa cedera, di setiap pertandingan ada menang dan kalah, tapi ginting pantas untuk menang dan berharap dia bisa bermain maksimal di sisa pertandingan," ungkapnya di Konferensi Pers Indonesia Open 2023.
Jonatan Christie vs Anthony Sinisuka Ginting di turnamen Indonesia Open 2023.
Jonatan Christie yang juga pemain ranking 7 dunia ini mengakui serangan-serangan dari Ginting sangat merepotkannya.
"Ginting bermain cukup bagus, kita tahu seorang ginting itu bagus dan pemain yang cukup cepat, kita tahu serangan serangan ginting itu bagus juga," ujarnya.
"Dan ada momen momen yang dimana itu memang harusnya momen itu seharusnya saya bisa maksimalin tapi dimanfaatkan oleh ginting," lanjutnya.
Gim 1 dan 2 yang sangat ketat, serta kejar-kejaran poin cukup membuat penonton tegang, meski begitu Jojo mengaku hasil ini menjadi pembelajaran buatnya untuk lebih baik lagi ke turnamen selanjutnya.
"Pembelajaran lagi buat saya dari hasil tadi, momen momen ketika leading 2-3 poin itu cukup berarti dan seharusnya bisa dimaksimalkan dengan baik," terangnya.
"Balik lagi seperti saya bilang, ginting merubah strategi lebih all out, bola saya lebih cukup tanggung dan buat ginting enak mencari serangan, itu pengambilan keputusan akhir ginting lebih unggul," sambungnya.
Anthony Sinisuka Ginting akan melawan tunggal putra China, Li Shi Feng di Semifinal Indonesia Open 2023.
Meski dikalahkan, Jonatan Christie ungkap catatan penting buat bekal Ginting melawan ranking 10 dunia asal China tersebut.
Menurutnya, turnamen di Indonesia Open 2023 akan berbeda dengan apa yang dilakoni Ginting di Singapore Open 2023 hingga menjadi juara di sana.
"Harapan yang terbaik buat ginting, di singapore menang ginting tapi kondisi cukup berbeda di singapore karena bolanya lebih lambat," tuturnya.
"Jadi ginting harus bermain lebih sabar lagi, kalau serangan gak bisa tembus harus lebih sabar lagi," tutupnya. (ind)
Baca artikel terkini dari tvOnenews.com selengkapnya di Google News, Klik di sini