- Tangkapan layar
Terkenal karena Pernah Ejek Ratu Voli Korea dengan Goyang Ting Tang, Lee Da-hyeon Seperti Kena Karma, Akui Trauma pada Megawati Hangestri
Tak jarang middle blocker timnas voli Korea ini melakukan selebrasi unik saat berhasil mencetak poin lewat spike-nya.
Sematan gelar ratu joget voli Korea kepadanya dimulai setelah tariannya di laga all stars V League mendadak viral di berbagai platform media sosial.
Laga tersebut berlangsung musim lalu. Aksi joget tiktok itu dilakukan olehnya untuk meledek lawannya dalam sebuah pertandingan V League all stars.
Dia melakukan itu sebagai bentuk selebrasi setelah berhasil menyumbang poin lewat aksi spike-nya. Setelah spike-nya gagal dibalas lawan atlet voli cantik ini meminta kepada operator untuk memutar lagu Ting Tang yang tengah viral.
Ketika lagu diputar, Lee Da-hyeon pun memperagakan goyangan lagu Ting Tang Challenge. Sontak aksi goyangan itu membuat penonton yang hadir di Samsan World Gymnasium riuh.
Sejak itu Lee Da-hyeon mendapatkan julukan ratu joget di kalangan pecinta bola voli. Sementara itu Megawati Hangestri sukses mencetak 28 poin saat Red Sparks dikalahkan Hillstate.
Meski timnya red Spark gagal meraih kemenangan 28 poin yang diciptakan Megawati Hangestri mampu melesakkan namanya di papan klasemen top scorer.
Perolehan 28 poin yang dicetak Megatron nyatanya tidak membawa kemenangan bagi Red Sparks. Mereka harus takluk dengan kedudukan 2-3.