Timnas Indonesia Mobile Legends Meraih Medali Perak.
Sumber :
  • instagram/@onic.esports

Kalah dari Filipina di SEA Games, Timnas E-sport Indonesia Divisi Mobile Legends Bawa Pulang Medali Perak

Sabtu, 21 Mei 2022 - 11:05 WIB

Jakarta – Timnas Indonesia cabang olahraga e-sport (electronic sport) divisi Mobile Legends membawa pulang medali perak dari SEA Games 2021, setelah kalah saat berduel melawan timnas Filipina. Indonesia harus kalah dari Filipina dengan skor 1-3 setelah melalui ´Best of 5´ alias pertandingan lima game yang digelar pada Jumat (20/5/2022).

Sebelumnya, Timnas e-sport Mobile Legends Indonesia yang terdiri dari Nicky Fernando Potonuwu (Kiboy), Calvin Winata (CW), Ihsan Besari Kusudana (Luminaire), Albert Neilsen Iskandar (Alberttt), Gilang (Sanz), Rivaldi Fatah (R7) dan Calvin (Vynnn) berhasil mengalahkan tim Malaysia pada babak semifinal pada hari Kamis, (19/5/2022).

Timnas Mobile Legends Indonesia tentunya sudah berjuang keras, namun ternyata timnas e-sport Filipina yang digawangi oleh Dexter Louise Cruz Alaba, Gonzales, Soto, Del Rosario, Imam Russel Aaron Usi, dan Villaluna kembali menjadi juara bertahan setelah berhasil menakluklan tim merah putih divisi Mobile Legends. (rka) 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:16
43:11
04:17
01:49
02:45
04:20
Viral