Jonathan Rea.
Sumber :
  • IG: @jonathan_rea

Hasil Race 2 WSBK Estoril: Jonathan Rea Kalahkan Alvaro Bautista

Selasa, 24 Mei 2022 - 11:24 WIB

Jakarta - Jonathan Rea kini menempati posisi juara pertama setelah bertanding dalam kejuaraan Race 2 WSBK Estoril 2022. Kemenengannya diperoleh setelah duel panas antara Rea,Toprak Razgatlioglu, dan Alvaro Bautista di Portugal, Minggu  (22/5/2022).

Dalam lap terakhir Rea menempati posisi di belakang Bautista. Setelah itu ia berusaha untuk melakukan manuver penting di tikungan keenam dan pada akhirnya ia mampu menyalip Bautista yang berada didepannya. Kemudian pembalap asal Irlandia Utara itu terus menahan laju Bautista untuk kembali menyalip hingga akhir lap.

Dua lap terakhirnya Rea sangat berusaha keras hingga sempat ingin terjatuh di beberapa tikungan. Juara dunia Superbike enam kali itu pun mampu bertahan dan mendapatkan podium pertama setelah mengungguli Bautista dengan jarak 0,194 detik. 

"Saya lebih kuat di beberapa area, dan Bautista di area lainnya. Saya hanya berusaha tidak melakukan kesalahan di awal tikungan pada lap terakhir, dan coba menyerang di sektor kedua," ujarnya.

Bautista merasa bahwa  Rea pantas untuk meraih kemenangan di Race 2 Superbike WSBK Estoril 2022. Torehan kemenangan Bautista yang diraih saat Race 1 WSBK Estoril, mampu dikalahkan  Rea dalam Race 2 WSBK kali ini.

"Saya bertarung lebih banyak daripada balapan kemarin. Kondisinya tidak menentu di sektor terakhir. Di lap terakhir duel with Rea sangat menyenangkan. Di Chicane saya berusaha menutup ruang, tidak ada banyak ruang, tapi dia berhasil menyalip. Saya senang dengan hasil ini," ucap Bautista.

Hasil akhir balapan tersebut dipegang oleh Jonathan Rea yang menjadi juara pertama Race 2 WSBK Estoril 2022, di lanjut Bautista Pada posisi kedua, dan Toprak pada posisi ketiga. (mg5/mii)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:32
01:23
03:07
02:33
04:17
02:13
Viral