- Tim tvOne - Lucas Didit
Seri Pertama Kejuaraan Voli Pantai Nasional 2022 digelar di Pantai Sepanjang Gunungkidul
Sampai saat ini, tercatat ada 40 tim dari 15 provinsi yang dipastikan ikut serta.
"Banyaknya jumlah tim yang mendaftar, membuat panitia perlu membagi sistem kejuaraan dalam 2 babak, yakni babak kualifikasi dan utama," terang Danang.
Seluruhnya akan ada 24 tim yang bisa masuk ke babak utama kejuaraan. 16 tim akan diambil dari masing-masing provinsi, sementara 8 sisanya akan diperebutkan lewat babak kualifikasi.
Menurut Sekretaris Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Gunungkidul, Harry Sukmono, Pantai Sepanjang adalah lokasi yang paling ideal dan memenuhi kriteria untuk pertandingan. Sampai saat ini segala persiapan terus dikebut untuk kesuksesan kejuaraan bergengsi ini.
"Sejumlah lapangan hingga tribun untuk penonton sudah hampir selesai, dimana tribun tersebut mampu menampung hingga 450 penonton," ungkap Harry.
Pertandingan ini bisa ditonton secara gratis tanpa tiket masuk arena. Hanya saja penonton harus membayar retribusi di Pos Tempat Pemungutan Retribusi (TPR) masuk wisata pantai.
Harry menambahkan, pihaknya akan tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes), terlebih dalam pengaturan di lokasi pertandingan agar tidak membludak.