Antonio Rudiger (kiri).
Sumber :
  • Twitter @ToniRuediger

Pelatih Bayern Munchen Ternyata Fans Rudiger

Jumat, 24 September 2021 - 11:33 WIB

Jakarta - Isu kepindahan Antonio Rudiger pulang ke Jerman semakin kencang. Raksasa Jerman Bayern Munchen dikabarkan tertarik untuk menggaet pemain Chelsea tersebut. Pelatih Bayern Munchen, Julian Nagelsmann bahkan tak menampik ketertarikannya kepada Rudiger saat ditanya wartawan.

“Pada dasarnya saya tidak terlalu suka membicarakan pemain yang masih terikat kontrak dengan klub lain di luar masa transfer. Sekarang saya hanya berbicara sebagai penggemar sepak bola, karena dia (Toni Rudiger) adalah pemain nasional (Jerman) dan memiliki perkembangan yang brilian,” ungkap Nagelsmann.

Lebih lanjut, pelatih berusia 34 tahun tersebut tak sungkan memuji penampilan Antonio Rudiger di bawah pelatih Chelsea asal Jerman saat ini, Thomas Tuchel, “dia memiliki agresivitas yang sangat bagus. Dia adalah bek yang sangat bagus.”

Meski menyatakan ketertarikan terhadap Rudiger masih sebatas isu, tetapi Nagelsmann menyatakan mungkin Bayern Munchen mendatangkan Rudiger di bursa transfer Januari mendatang.

“Saya bahkan tidak tahu berapa lama dia kontrak masih berlangsung. Saya harus mencarinya. Kemudian saya akan melihat berapa banyak uang yang masih saya miliki di dompet saya dan kemudian kita akan melihat apa yang akan terjadi di masa depan," tutup Nagelsmann sambal berseloroh. (SNTV/tti/act)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:40
01:00
01:59
02:27
01:42
01:36
Viral