Para pemain Sheriff merayakan gol.
Sumber :
  • Antara

Kejutan! Real Madrid dipermalukan Sheriff Tiraspol 1-2 di Santiago Bernabeu

Rabu, 29 September 2021 - 05:53 WIB

Jakarta, tvOne

Sebuah kejutan terjadi dalam laga Grup D Liga Champions saat tuan rumah Real Madrid dipermalukan Sheriff Tiraspol 1-2 di Santiago Bernabeu pada Rabu dini hari WIB.

Sheriff unggul terlebih dahulu melalui gol Jasurbek Yakhshiboev sebelum dibalas Karim Benzema, tetapi Sheriff kembali unggul melalui aksi Sebastien Thill, demikian catatan laman resmi UEFA.

Real Madrid langsung tancap gas sejak pertandingan dimulai. Tim tuan rumah mampu menciptakan dua peluang, yang keduanya digagalkan oleh lini pertahanan Sherrif.

Sheriff duduk di wilayah sendiri dan Madrid terus membangun serangan dari kedua sisi mereka.

Terlalu fokus menyerang, Madrid lengah dan justru kebobolan terlebih dahulu pada menit ke-25. Umpan lambung Cristiano dari sisi kiri dituntaskan sundulan Yakhshiboev hingga membuat Madrid tertinggal 0-1.

Terkejut dengan gol tersebut, Los Blancos seperti kehilangan ritme permainan mereka dan beberapa kali mampu dimanfaatkan Sheriff lewat serangan balik.

Serangan-serangan Madrid tidak memberikan ancaman berarti dan terlalu mudah dipatahkan tim lawan.

Hazard, Vinicius, dan Benzema berulang kali mencoba menembus pertahanan Sheriff, tetapi tidak ada gol tambahan hingga babak pertama usai. Skor 0-1 tetap bertahan.

Madrid memulai babak kedua dengan permainan tempo tinggi, dan Sheriff merespons dengan menerapkan garis pertahanan tinggi.

Madrid terus menggempur pertahanan rapat Sheriff dalam kurun waktu 10 menit pertama. Namun, kiper Sheriff Georgios Athanasiadis bermain sangat baik dalam mengamankan gawangnya.

Pada menit ke-63, Madrid mendapatkan penalti setelah Vinicius dilanggar di kotak terlarang. Karim Benzema maju sebagai algojo dan menuntaskannya dengan tembakan sempurna. Kedudukan menjadi 1-1.

Gol Benzema membuat Madrid bersemangat untuk mencetak gol tambahan. Mereka terus menekan Sheriff mulai menit ke-70.

Memasuki sepuluh menit akhir, Sheriff kembali membuat kejutan. Pada menit ke-89, Sebastien Thill menyambut umpan tarik Traore untuk menaklukkan Courtois dengan sepakan keras dari tepi kotak penalti. Sheriff unggul 2-1.

Madrid mencoba menyerang di sisa laga, tetapi tidak ada peluang yang berarti. Skor 2-1 bertahan hingga laga bubar dan Sheriff berhak membawa pulang tiga poin.

Kekalahan ini membuat Real Madrid duduk di posisi kedua klasemen dengan 3 poin, sedangkan Sheriff memuncaki Grup D dengan 6 poin.

Susunan Pemain:

Real Madrid (4-3-3): Thibaut Courtois; Nacho (67' Rodrygo), Eder Militao, David Alaba, Miguel Gutierrez (66' Toni Kroos); Federico Valverde, Casemiro (67' Luka Modric), Eduardo Camavinga; Eden Hazard (67' Luka Jovic), Karim Benzema, Vinicius Junior.

Sheriff (4-2-3-1): Georgios Athanasiadis; Fernando Costanza, Danilo Arboleda, Gustavo Dulanto, Cristiano; Sebastien Thill, Edmond Addo; Adama Traore, Dimitris Kolovos, Frank Andersson Castaneda Velez (78' Keston Julien); Jasurbek Yakhshiboev (57' Bruno Felipe). (umm/ant)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:18
01:38
02:23
03:56
06:46
02:35
Viral