Muhammad Zohri.
Sumber :
  • Istimewa

Memotivasi Kejuaraan Atletik Pelajar di Jakarta, Atlet Nasional Katakan Ini

Kamis, 12 Januari 2023 - 02:31 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Final kejuaraan atletik pelajar atau Student Athletics Championships (SAC) 2022, membuat peserta dari kalangan pelajar bersaing di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Rabu, (11/1/2023).

Bahkan, Deretan atlet nasional Indonesia pun yang turut hadir memberikan motivasi kepada peserta tersebut. Seperti Muhammad Zohri (sprint), Valentin Vanesa Lonteng (sprint), Febri Prasetyo (long jump), Mutiara Oktarani (middle distance), Tyas Murtiningsih (relays), dan Eki Febri Ekawati (shot put). 

Dilansir dari Antara, mereka juga turut dalam gelaran Invitasi Atletik Nasional 2023 yang menjadi seleksi atlet untuk masuk pelatnas SEA Games 2023 dan babak kualifikasi PON 2024.

Di samping itu, mereka juga dijadwalkan bakal melakukan trial track dan coaching clinic bersama dengan peserta National Championship Kamis (12/1/2023) dengan tujuan memberikan memotivasi dan peserta dapat mengambil banyak ilmu.

"Saya berharap SAC Indonesia terus berjalan dengan baik dan muncul atlet-atlet hebat lainnya. Buat peserta National Championship tetap semangat berlatih untuk bertanding besok. Selalu ingat, kegagalan tidak akan didapat kalau kamu tidak menyerah,” kata Zohri, seperti yang dilansir dari Antara, Kamis (12/1/2023).

Zohri juga mengaku akan memberikan tips and trick memakai start block yang menurutnya susah-susah gampang. 

“Kalau ada waktu nanti boleh saya ingin kasih tips pakainya. Karena dulu saat jadi pemula saya juga sedikit agak tidak nyaman. Tetapi sekarang sudah terbiasa,” ujar Zohri.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:36
02:52
07:27
01:20
05:45
01:42
Viral