Andakara Prastawa.
Sumber :
  • IBL

Pelita Jaya Bakrie Ganti Kandang untuk Jamu Prawira Harum Bandung di Laga Final IBL 2023, Jual Harga Tiket Tinggi

Selasa, 18 Juli 2023 - 19:22 WIB

tvOnenews.com - Pelita Jaya Bakrie sempat menggunakan kandang milik Satria Muda Pertamina, Britama Arena, Jakarta Utara untuk dijadikan kandang sejak babak playoff Indonesia Basketball League (IBL) 2023.

Namun memasuki laga final kontra Prawira Harum Bandung, Pelita Jaya akan menggunakan Hall A Senayan, Jakarta, pada Kamis (20/7/2023) mendatang.

Kapten tim Pelita Jaya Bakrie, Andakara Prastawa mengakui tak mempermasalahkan dimanapun Pelita Jaya akan bertanding.

Dia mencontohkan bagaimana Pelita Jaya mampu bermain apik hingga mengalahkan Satria Muda Pertamina di partai semifinal dengan status Britama Arena sebagai kandang keduanya.

"Saya antusias kita bisa main home and away, walaupun kita main di Britama Arena tapi kita bisa menyulap Britama Arena kandang kita, ada videotron, muka kita dimana-mana, ini jadi pengalaman baru buat kita untuk kandang ini," kata Prastawa di Jakarta, Selasa (18/7/2023).

Kepindahan ini pun terkesan mendadak karena sebelumnya pihak IBL mengumumkan Pelita Jaya Bakrie akan kembali menggunakan Britama Arena.

Direktur IBL, Junas Miradiarsyah menyebut kepindahan Pelita Jaya dari Britama Arena ke Hall A Senayan bukan sesuatu yang sulit.

Meski sempat dikritik karena lapangan yang tidak rata, namun Junas mengakui Pelita Jaya akan menyiapkan yang terbaik dalam jamuannya itu.

"Setiap lapangan itu ada assementnya, setiap lapangan itu sebenarnya ada catatannya, misalnya Solo itu boleh, tapi dengan catatan harus ada blower di bawah, lalu teknik coat cleanernya seperti apa, dan catatan lainnya," kata Junas.

Junas mengakui Hall A Senayan tak luput dari catatan dari IBL. Dimana lapangan menjadi sorotan dari kekurangan venue Pelita Jaya tersebut.

"Hall A memang catatannya itu ada di lapangan, lainnya ok, locker-nya ok, aksesnya ok, jalur penonton ok, fasilitas lainnya ok, catatan kita lapangan kan, dan mereka bawa lapangan dan ring basketnya dibawa, makanya boleh," kata Junas.

Harga Tiket Final IBL 2023 Antara Pelita Jaya Bakrie Kontra Prawira Harum Bandung Naik

Sementara itu penjualan tiket final IBL game pertama antara Pelita Jaya Bakrie kontra Prawira Harum Bandung resmi dijual pada Selasa (18/7/2023) malam.

Tiket yang dijual hanyalah kursi VIP saja dengan dibagi menjadi dua kategori jenis VIP.

Sayangnya, harga yang dipatok oleh tim tuan rumah termasuk tinggi, dimana VIP 1 dihargai dengan Rp395 ribu dan VIP 2 dengan Rp295 ribu.

Harga tersebut pun sudah termasuk merchandise Pelita Jaya Bakrie untuk menambah animo penonton dalam pertandingan final.

Game kedua antara Prawira Harum Bandung kontra Pelita Jaya Bakrie pun akan digelar di GOR C-Tra Arena, Bandung, Sabtu (22/7/2023).

Jika dibutuhkan, game ketiga akan digelar juga di GOR C-Tra Arena Bandung pada Minggu (23/7/2023).

(hfp)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral