Farhan Halim.
Sumber :
  • Instagram

Magis Jari 8,5 dan Rambut Mullet Farhan Alim, Pemain Timnas Voli Putra Tersibuk 2023

Jumat, 28 Juli 2023 - 11:51 WIB

tvOnenews.com - Atlet voli putra Indonesia, Farhan Halim menjadi sorotan karena menjadi pemain tersibuk sepanjang 2023 ini. 

Farhan memulai 2023 ini dengan bermain untuk Jakarta STIN BIN di ajang Proliga 2023. Bersama timnya, dia berhasil meraih posisi ketiga kompetisi voli ini. 

Tak lama setelah selesai kompetisi, Farhan Halim dipanggil oleh PBVSI untuk membela timnas Indonesia di ajang SEA Games 2023. 

Dalam ajang multiolahraga ini, Farhan pun berhasil membawa Indonesia mempertahankan sekaligus mencatatkan hattrick medali emas yang dimiliki Indonesia. 

Farhan bersama skuad lainnya pun terpaksa absen dalam arak-arakan SEA Games yang dibuat Kemenpora. Farhan kemudian dipanggil untuk bermain di ajang AVC Men's Club Championship bersama Jakarta Bhayangkara Presisi. 

Mewakili Indonesia, Farhan pun membawa klub barunya itu menjadi runner up kompetisi antar klub tingkat Asia ini.

Belum sempat beristirahat, Farhan pun kembali dipanggil timnas Indonesia untuk ajang AVC Challenge Cup 2023. Sayangnya, Indonesia gagal meraih gelar juara dengan Thailand yang akhirnya lolos ke ajang FIVB Challenge Cup. 

Kembali ke Indonesia, Farhan Halim mendapatkan panggilan dari LavAni yang ditunjuk PBVSI untuk menjadi wakil Indonesia di ajang SEA VLeague di Sentul. 

Farhan pun bermain untuk LaVani dan berhasil menjuarai putaran pertama SEA VLeague. Dia pun bersiap untuk masuk ke putaran dua SEA VLeague yang mulai digelar di Filipina pada Jumat (28/7/2023) ini.

Farhan Halim, Antara Mullet dan Kehilangan Jari Bawa Keberuntungan

Farhan Halim menjadi sorotan karena punya daya tarik tersendiri. Farhan dikenal dengan rambut mulletnya yang menarik perhatian publik. 

Gaya nyentrik Farhan ini pun berhasil menutup kekurangan dalam tubuhnya. Farhan mengalami kecelakaan pada saat masih sekolah.

Dia kehilangan 1,5 jarinya yang diamputasi karena kecelakaan di rumahnya. Namun dia tetap percaya diri meski hanya bermain dengan 8,5 jarinya. 

"Waktu kelas lima SD karena jatuh dan langsung putus (jarinyaa), seminggu mau lebaran," kata Farhan pada podcast Agung Seganti yang ditayangkan 1 Desember 2021 lalu. 

Farhan mengambil keuntungan dari kekurangannya itu. Dia mengakui tak jarang kehilangan jarinya itu menyelamatkannya khususnya ketika video challenge untuk block touch. 

Kini Farhan Halim bersiap untuk menghadapi Vietnam di laga perdana putaran kedua SEA VLeague pada Jumat (28/7/2023). 

(hfp)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:02
03:01
02:57
02:35
05:18
01:38
Viral