Bukan hanya Rivan Nurmulki, 3 bidadari Timnas voli putri Indonesia ini juga pernah sentil PBVSI, belum sadar juga?.
Sumber :
  • Kolase Tvonenews

Bukan Hanya Rivan Nurmulki, 3 Bidadari Timnas Voli Putri Indonesia Ini Juga Lantang Sentil PBVSI, Belum Sadar Juga?

Selasa, 1 Agustus 2023 - 06:01 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Opposite hitter Timnas voli putra Indonesia, Rivan Nurmulki, melontarkan kritik kepada PBVSI seusai Farhan Halim cs meraih juara SEA V League 2023 putaran kedua. 

Rivan mengkritik PBVSI melalui unggahan stories di akun Instagram-nya, Senin (31/7/2023). Awalnya dia merespons sebuah artikel, mengenai alasan voli Indonesia tidak punya ranking dunia karena jarang ikut kompetisi. 

Pemain Surabaya BIN Samator itu pun mengamini hal tersebut. Rivan mengatakan dalih pengurus PBVSI jarang mengikutsertakan Timnas Indonesia berkompetisi karena persoalan uang.

"Setiap kompetisi alasan tidak ada dana. Gimana mau berkembang anak bangsa," respons Rivan.

"Negara lain banyak mengandalkan sponsor untuk kemajuan olahraga. Nah kalo gak bisa dapat sponsor gak usah jadi pengurus," lanjut Rivan.

Akan tetapi, Rivan bersyukur karena PBVSI mulai berbenah. Induk olahraga bola voli Indonesia itu pun sudah aktif mendaftarkan skuad putra dan putri ikut berbagai turnamen. 

Sepanjang 2023, Timnas Indonesia sektor putra dan putri sudah berlaga di AVC Challenge Cup hingga SEA V League. 

Berita Terkait :
1
2 3 4 5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:24
08:09
02:23
02:24
02:26
03:05
Viral