Kriket putri Indonesia tersingkir dari Asian Games.
Sumber :
  • ANTARA/HO/ASIAN GAMES 2022

Kriket Putri Indonesia Tersingkir Karena Hujan Deras, Pakistan Lolos Ke Semifinal Karena Posisi Lebih Tinggi di Ranking Dunia

Kamis, 21 September 2023 - 20:16 WIB

tvOnenews.com - Kabar buruk datang dari Kontingen Indonesia cabang olahraga kriket dalam babak perempatfinal Asian Games 2022. 

Timnas kriket putri Indonesia gagal melaju ke babak semifinal hanya karena hujan deras. 

Pertandingan seharusnya digelar di lapangan kriket Universitas Teknologi Zhejiang, Hangzhou pada Kamis (21/9/2023). 

Sayangnya, hujan deras memaksa pertandingan ini tidak dapat dilakukan. Namun alih-alih menjadwalkan laga ulang, timnas kriket putri Indonesia justru tersingkir. 

Ketua Persatuan Cricket Indonesia (PCI) Abraham Singh menyebut tidak ada hasil dalam pertandingan tersebut. 

"Namun karena ranking dunia Pakistan lebih tinggi maka mereka berhak ke semifinal," kata Abhiram Singh dalam pernyataan yang diterima tvOnenews.com, Kamis (21/9/2023). 

Atas keputusan tersebut, PCI berniat untuk mengajukan protes melalui NOC Indonesia

"Tadi kita sudah kirim kronologi lengkap untuk bahan NOC di rapat CdM, semoga ada solusi," kata Abhiram Singh. 

Sebenarnya, kriket putri menjadi salah satu cabor yang diunggulkan di ajang multiolahraga terbesar di Asia ini.

Sebelumnya, kriket putri Indonesia berhasil menang telak atas Mongolia di babak penyisihan Grup A. Sementara itu, Pakistan lolos ke babak semifinal tanpa bermain di satu pertandingan sekalipun. (hfp)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:08
06:10
01:41
03:04
02:15
03:41
Viral