- NOC Indonesia -Naif Al'As
Kontingen Indonesia Masih di 10 Besar, Ini Update Klasemen Asian Games 2022
tvOnenews.com - Asian Games 2022 sudah mulai menyelesaikan pertandingan di berbagai cabang olahraga.
Artinya, sudah banyak medali yang diberikan dari berbagai nomor yang dipertandingkan.
Klasemen Asian Games pun sudah mulai diramaikan dengan China sebagai tuan rumah yang kokoh di puncak klasemen dengan memiliki 20 medali emas, tujuh perak dan tiga perunggu.
Sementara itu, Kontingen Indonesia belum meraih medali emas pada hari kedua jalannya ajang multi olahraga terbesar ini.
Indonesia meraih satu perak dari cabor wushu serta tiga perunggu dari cabor rowing alias dayung.
Meski demikian, Indonesia berada di posisi delapan klasemen sementara Asian Games 2022.
Tentu perolehan itu bisa berubah mengingat makin banyak pertandingan yang digelar pada Senin (25/9/2023) ini.
Dok. NOC Indonesia/Tetuko Mediantoro
Berikut Update Klasemen Asian Games 2022 per Senin, 25 September 2023 Pukul 8.00 WIB
(medali emas, perak, perunggu, total)
1. China (20, 7, 3, 30)
2. Korea Selatan (5, 4, 5, 14)
3. Jepang (2, 7, 5, 14)
4. Hong Kong (2, 0, 5, 7)
5. Uzbekistan (1, 3, 3, 7)
6. Taiwan (1, 1, 2, 4)
7. India (0, 3, 2, 5)
8. Indonesia (0, 1, 3, 4)
9. Mongolia (0, 1, 2, 3)
10. Iran (0, 1, 1, 2)
10. Kazakhstan (0, 1, 1, 2)
10. Uni Emirat Arab (0, 1, 1, 2)
13. Brunei Darussalam (0, 1, 0, 1)
14. Vietnam (0, 0, 2, 2)
15. Macao (0, 0, 1, 1)
15. Filipina (0, 0, 1, 1)
15. Korea Utara (0, 0, 1, 1)
15. Thailand (0, 0, 1, 1) (hfp)