Tenis raih medali perunggu.
Sumber :
  • NOC Indonesia

Klasemen Asian Games 2022: Puasa Medali Emas Buat Indonesia Turun Peringkat

Kamis, 28 September 2023 - 23:29 WIB

tvOnenews.com - Asian games 2022 memasuki hari kelima pada Kamis (28/9/2023). Sayangnya, Kontingen Indonesia tak menambah medali emas. 

Hasil minor itu telah berlangsung selama dua hari. Akibatnya, posisi Indonesia di klasemen sementara Asian Games 2022 menurun drastis. 

Indonesia saat ini berada di posisi 12 dengan raihan tiga medali emas, tiga medali perak dan sepuluh medali perunggu. 

Dalam pertandingan selama Kamis (28/9/2023), Indonesia mendapatkan satu medali perak dan tiga medali perunggu. 

Medali perak berasal dari wushu atas atlet Samuel Marbun dari nomor men's 65 kg. Tim shooting putri pun berhasil meraih medali perak. 

Sementara itu, duet atlet tenis Aldila Sutjiadi/Janice Tan meraih medali perunggu di nomor ganda putri. 

Dari cabor sepak takraw, ada medali perunggu yang diraih oleh tim putri usai kalah dari Korea Selatan di babak semifinal. 

Sementara itu, saat Indonesia kesulitan untuk meraih medali emas, tuan rumah China sudah mengumpulkan 90 medali emas.

Ketimpangan terjadi dengan Korea Selatan yang berada di posisi dua dengan raihan 24 medali emas. Sementara itu, Jepang ada di posisi tiga dengan raihan 18 medali emas. 


Dok. Tetuko Mediantoro

Berikut Klasemen Sementara Asian Games 2023 per Kamis, 28 September 2023 pukul 23.00 WIB:

(medali emas, medali perak, medali perunggu, total medali)
1. China (90, 51, 26, 167)
2. Korea Selatan (24, 23, 39, 86)
3. Jepang (18, 30, 30, 78)
4. Uzbekistan (6, 10, 15, 31)
5. India (6, 8, 11, 25)
6. Thailand (6, 3, 9, 18)
7. Hong Kong (5, 12, 15, 32)
8. Taiwan (4, 4, 6, 14)
9. Iran (3, 9, 10, 22)
10. Korea Utara (3, 5, 4, 12)
11. Kazakhstan (3, 3, 16, 22)
12. Indonesia (3, 3, 10, 16)
13. Singapura (2, 4, 4, 10)
14. Malaysia (2, 2, 5, 9)
15. Vietnam (1, 2, 11, 14) (hfp)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:08
06:10
01:41
03:04
02:15
03:41
Viral