Tim Boccia Indonesia di Asian Para Games 2022.
Sumber :
  • ANTARA/HO- Humas NPC Indonesia

Tim Boccia Indonesia Petik Prestasi di Asian Para Games 2022, Raih Medali Perdana dan Emas Perdana

Rabu, 25 Oktober 2023 - 17:20 WIB

tvOnenews.com - Hari baik menjadi milik tim boccia Indonesia dalam ajang Asian Para Games 2022 Hangzhou. 

Setelah meraih medali perdana dari Muhammad Aflizal Syafa di nomor Kelas BC 1 putra, tim boccia Indonesia pun mendapatkan medali emas dari Felix Ardi Yudha.

Pertandingan partai final nomor BC2 putra yang berlangsung di Hangzhou Gymnasium pada Rabu (25/10/2023) itu cukup sengit. Yudha yang melawan atlet asal Malaysia Lee Chee Hoong merasakan tekanan-tekanan di awal permainan.

Namun Yudha mampu mengantisipasi serangan lawan dengan tenang. Hingga akhirnya mampu unggul dengan skor akhir 5-3.

"Jalannya pertandingan di awal dari N1-N3 sengit tapi masih bisa mengontrol diri, kontrol emosi serta mengikuti saran pelatih dan melakukan yang terbaik. Alhamdulilah hasilnya maksimal," ungkap Yudha.

Yudha telah bertemu saingan terberatnya hingga masuk ke partai final. Untuk meraih medali emas, Yudha selalu bermain dengan mengontrol emosi. 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:38
01:46
01:06
08:05
07:07
03:14
Viral