Salah satu pembalap Motocross Super Grastrack menjajal sirkuit Caranggatung, Temanggung, Selasa (21/11/2023).
Sumber :
  • Tim tvOne - Purnomo

Cegah Maraknya Balap Liar, Kodim 0706 Temanggung Gelar Kejuaraan Motorcross Super Grastrack

Selasa, 21 November 2023 - 21:03 WIB

Temanggung, tvOnenews.com – Balapan Motorcross Super Grastrack akan digelar di sirkuit Caranggatung, Dusun Kauman, Desa Kaloran, Kabupaten Temanggung. 25 - 26 November 2023 mendatang.

Even balapan yang dihelat Kodim 0706/Temanggung ini akan menerjunkan 19 class termasuk class TNI-Polri dan ASN, dan dari (IMI) Ikatan Motor Indonesia Jawa Tengah, juga menghadirkan pembalap nasional dari berbagai daerah.

"Dandim Cup ini rencananya akan di gelar minggu mendatang tepatnya tanggal 25 sampai 26 November 2023, dengan menerjunkan 19 class termasuk clas TNI-Polri dan ASN, dan dari (IMI) Ikatan Motor Indonesia Jawa Tengah, juga menghadirkan pembalap nasional dari berbagai daerah." kata Dandim 0706 Temanggung, Letkol Inf Sriyono.

Kegiatan ini menurut Dandim juga bertujuan untuk menginspirasi generasi muda dalam mengembangkan bakat di bidang olahraga otomotif. Dandim mengajak seluruh masyarakat Temanggung maupun berbagai daerah luar Temanggung.

" Mari ramaikan Motorcross Dandim Cup 2023 di Kabupaten Temanggung dengan harapan bisa mendorong dan memotifasi rekan rekan para motorcross untuk menyalurkan hobinya, dari pada di jalan." ungkap Dandim.

Kejuaraan Motorcross Super Grastrack ini menarik banyak peserta. Ratusan pembalap berbagai daerah dan nasional rencananya akan mengikuti kejuaraan ini.

" Peserta sendiri besok akan datang mulai dari pembalap nasional, juara nasional class sport trail, dan juara motorcross juga akan main. Ini juga menjadikan sesuatu kebanggaan sendiri, dengan adanya di bangun sirkut seperti ini mereka jadi antusias untuk main disini ". tegasnya.

Sementara itu, sejumlah pengurus Ikatan Motor Indonesia (IMI) Jawa Tengah, yang ikut serta meninjau sirkuit tersebut mengaku sangat mengapresiasi inisiatif Kodim 0706 yang dinilai sangat memperhatikan olahraga otomotif. 

Secara umum, sirkuit yang baru dibuat oleh Kodim Temanggung telah memenuhi standar nasional, hal tersebut tentu dapat menarik sejumlah pembalap dari berbagai daerah untuk mengikuti kejuaraan tersebut.

" Dengan adanya sirkuit ini kami Pengprov IMI Jateng berterimakasih, Temanggung sudah memiliki sirkuit kelas standar nasional, ini bisa untuk menggelar kejuaraan nasional. Dengan panjang hampir 1 km, tentunya juga sudah siap bila untuk menggelar kejuaraan nasional" kata salah satu panitia kegiatan perwakilan dari Ikatan Motor Indonesia (IMI), Andreas Indil.

Motorcross Super Grastrack Dandim 0706 Cup yang akan berlangsung selama dua hari ini, akan memperlombakan berbagai kategori. Mulai kelas 50 cc hingga kelas 250 cc.

Dandim 0706 Temanggung berharap dengan adanya kejuaraan ini dapat menjadi wadah bagi para pembalap muda, untuk mempamerkan skil kemampuan dan bakat mereka di duni balap motorcross, serta diharapkan dapat mengakomodir para pembalap liar.(pro/buz)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:54
03:55
05:35
03:29
06:33
02:13
Viral