Kim Youn-koung.
Sumber :
  • KOVO

Dulu Ratu Voli Korea Kim Yeon-Koung Pernah Disodorkan Cek Kosong Kini Emosi Karena Megawati Hangestri

Selasa, 26 Desember 2023 - 21:25 WIB

tvOnenews.com - Ratu voli Korea Selatan, Kim Yeon-koung menjadi sorotan setelah terlihat emosi akibat spike yang dilakukannya berhasil di-block oleh atlet voli Indonesia Megawati Hangestri

Kim Yeon-koung terlihat memukul bola dengan keras dan berteriak ketika Megawati berhasil menggagalkan Kim Youn-koung mencetak poin. 

Titel ratu voli Korea memang sudah melekat pada Kim Yeon-koung. Selama satu dekade terakhir dia menjadi sorotan karena permainan apiknya tak hanya bersama klub tapi juga bersama timnas Indonesia. 

Bahkan Kim Yeon-koung menjadi pemain dengan bayaran tertinggi di V-League 2023/2024. Total pemain berusia 35 tahun ini mendapatkan bayaran sebesar 775 juta won atau setara Rp9,2 miliar selama satu tahun. 

Hal itu dia dapatkan dari gaji sebesar 475 juta won atau setara dengan Rp5,6 miliar dan 300 juta won atau setara dengan Rp3,5 dari insentif yang diterimanya seperti dari sponsor maupun prestasinya bersama klub. 

Kim Yeon-koung sempat menjadi tamu di acara hiburan Korea Selatan, Knowing Brother pada Juli 2020 lalu. Dalam kesempatan itu, ternyata Kim Yeon-koung pernah mendapatkan cek kosong agar bergabung dengan sebuah tim di China. 

Berita Terkait :
1
2 3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:59
11:32
05:04
04:24
01:58
01:49
Viral