- KOVO
Kejujuran Kapten Red Sparks Diuji, Ternyata di Belakang Megawati Hangestri, Blak-blakan Bilang Megatron Sebenarnya...
tvOnenews.com - Nama atlet voli asal Indonesia, Megawati Hangestri, kini semakin populer di Korea setelah dirinya terus menunjukan performa impresif bersama dengan tim Daejeon Red Sparks di liga voli Korea musim ini.
Pada gelaran liga voli Korea atau V-league musim ini, pemain yang diberi julukan Megatron itu berhasil membantu Red Spark merangsek ke papan atas klasemen sementara.
Musim ini Red Sparks kokoh di peringkat tiga klasemen sementara dan berpeluang besar untuk bisa berlaga di babak play off.
Megawati Hangestri dan Giovanna Milana Sumber : KOVO
Bukan hanya itu, sejauh ini Megawati Hangestri sudah meraih 4 titel MVP pada gelaran V-league musim ini.
Tak jarang aksi Megatron di atas lapangan menjadi perbincangan dari para penggemar voli di media sosial.
Tak bisa dipungkiri, kehadiran Megawati Hangestri membuat kompetisi bola voli Korea Selatan kini mendapat sorotan dari para pecinta bola voli di Indonesia.
Liga voli Korea kini mulai menarik perhatian pecinta voli dunia lantaran kompetisi yang semakin kompetitif.
Kedatangan sejumlah pemain asing hebat membuat persaingan di liga voli Korea selatan semakin kuat.
Megawati hangestri bersama Red Sparks (sumber: KOVO)
Pasalnya pada musim ini KOVO selaku federasi bola voli Korea mulai memberlakukan kuota pemain asing dari Asia dimana kini setiap tim bisa memiliki dua pemain asing.
Megawati Hangestri menjadi salah satu pemain yang didatangkan oleh Red Sparks untuk mengisi kuota Asia tersebut.
Selain Megawati ada nama Giovanna Milana atau Gia yang juga merupakan pemain asing asal Amerika Serikat di skuad Red Sparks musim ini.
Mega sendiri menandatangani kontrak bersama Red Sparks selama 9 bulan atau satu musim saja. Artinya, kontrak Megawati Hangestri dengan Red Sparks akan berakhir pada bulan April mendatang.
Dan kini rumor kepindahan Megawati Hangestri dari Red Sparks tengah jadi perbincangan yang hangat.
Kehebatan Megawati Hangestri dengan Red Sparks bahkan membuat pelatih tim voli Italia penasaran.
Dikabarkan kalau pelatih asal Italia yang masih dirahasiakan namanya itu bahkan mengaku ingin melihat langsung permainan Megawati Hangestri.
“Saya melihat ada potensi besar dalam diri Megawati. Ia mampu tampil baik meski ini masih musim perdananya,” ujar pelatih voli liga Italia.
Kehebatan Megawati Hangestri pun diakui oleh kapten tim Red Sparks, Lee So-young yang sangat tahu kualitas Megawati memang benar-benar luar biasa.
Dikabarkan, setiap hari tawaran datang untuk mendatangkan Megawati hingga sang pelatih sampai curhat ke para pemain agar membuat Megawati nyaman di Red Sparks.
"Megawati memang mampu bermain baik di Liga Korea pasti akan banyak saingan untuk bisa mendapatkan Mega musim depan," ungkap Lee So-young.
(akg)