Atlet Olimpiade Arak-arakan.
Sumber :
  • tvOnenews-Ilham Giovani

Atlet Olimpiade Diarak Sebelum Temui Presiden, Sampai di Istana Negara Langsung Dapat Bonus Miliaran 

Kamis, 15 Agustus 2024 - 08:24 WIB

"Ada target yang lebih tinggi di Olimpiade selanjutnya. Seluruh atlet setelah disambut Presiden akan meneruskan perjuangan mereka di Olimpiade 2028," kata Menpora. 

Saat artikel ini dibuat, atlet baru tiba di Istana Negara dan akan disambut oleh Presiden RI Joko Widodo. 

Pemerintah pun memberikan bonus dengan Rp6 miliar bagi peraih medali emas, Rp1,65 miliar bagi peraih medali perunggu serta bonus bagi atlet yang tampil di Olimpiade.

Sementara itu, CdM Tim Indonesia untuk Olimpiade Paris 2024, Anindya Bakrie bersyukur target Tim Indonesia tercapai dengan peningkatan jumlah medali emas dibanding edisi sebelumnya.

"Atlet-atlet kita berjuang sampai akhir dengan semangat luar biasa demi mengibarkan bendera Merah Putih dan mengumandangkan Indonesia Raya," kata Anindya. 

"Target tercapai dari ranking 55 ke 39, mudah-mudahan suatu saat kita bisa lebih baik lagi dengan menembus 20 besar, terima kasih pada atlet dan terutama para peraih medali Gregoria Mariska Tunjung, Veddriq Leonardo dan Rizki Juniansyah," kata Anindya. (hfp)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral