- NOC Indonesia/Naif Muhammad Al’as/Canon Indonesia
Sudah Dapat Medali Emas Olimpiade Paris 2024, Ini Alasan Rizki Juniansyah Ikut PON 2024
Jakarta, tvOnenews.com - Pemilik medali emas Olimpiade Paris 2024, Rizki Juniansyah akan tetap bermain untuk Banten di PON 2024.
Berbeda dari sebelumnya, Rizki Juniansyah akan mengambil kelas 81 kg putra untuk tampil di PON 2024.
Rizki Juniansyah ternyata memiliki alasan sendiri untuk mencicipi kelas anyar tersebut di PON 2024.
"Tetap motivasinya harus besar, karena untuk PON ini kita dibutuhkan semua daerah, apalagi Banten," kata Rizki di Jakarta, Senin (26/8/2024).
Rizki mengakui di kelas 73 kg putra pun akan hadir monster angkat besi lainnya, Rahmat Erwin yang juga mewakili Abdullah yang membela Sulawesi Selatan.
"Rahmat tetap di 73 kg, kita teriak-teriakan, kalau di PON itu ktia ditambah orang untuk bersaing di Indonesia," kata Rizki.
Di sisi lain, Rizki tak ingin menganggap remeh lawan-lawannya di PON nanti.
Menurutnya, dalam ajang olahraga terbesar di Indonesia ini banyak atlet yang memiliki potensi besar justru hadir.
"Banyak pesaingnya, dari Jawa Barat, Kalimantan Selatan, tuan rumah juga. Bagi saya PON dan Olimpiade sama," kata Rizki.
"Dan PON ini juga adalah kejuaraan tertinggi di Indonesia. Di daerah-daerah negara lain itu sangat sulit untuk meraih medali emas di PON karena ketatnya persaingan," kata Rizki. (hfp)