Daud Yordan, petinju kebanggaan Indonesia.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/YU

Jadwal Tinju Dunia Akhir Pekan Ini: Ada Perebutan Gelar Juara Daud Yordan Vs Hernan Carrizo

Rabu, 4 September 2024 - 11:27 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Duel perebutan gelar juara antara Daud Yordan Vs Hernan Carrizo akan meramaikan jadwal tinju dunia akhir pekan ini.

Pertarungan antara Daud Yordan (43-4-0, 31 KO) Vs Hernan Carrizo (18-1-1, 8 KO) akan menjadi salah satu duel tinju yang paling dinanti pada akhir pekan ini.

Duel bertajuk 'Laga di Khatulistiwa' itu akan berlangsung dalam 12 ronde di GOR Terpadu A Yani, Pontianak pada Sabtu (7/9/2024) mendatang.

Daud dan Carrizo akan saling baku hantam untuk memperebutkan gelar juara IBA World Super Lightweight Championship.

Jika ditilik berdasarkan statistik, petinju legendaris Indonesia yang akrab disapa Cino itu lebih unggul ketimbang rivalnya asal Argentina tersebut.

Cino yang lebih muda 1 tahun atau saat ini berusia 37 tahun itu unggul secara pengalaman.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:26
04:29
05:19
15:39
14:16
01:59
Viral