Tim voli putra Indonesia, Jakarta Bhayangkara Presisi.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/M RISYAL HIDAYAT

Link Live Streaming AVC Club Championship 2024: Jakarta Bhayangkara Presisi Siap Unjuk Gigi

Minggu, 8 September 2024 - 16:53 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Link live streaming AVC Club Championship 2024, di mana Jakarta Bhayangkara Presisi akan menjalani ujian pertama di ajang bergengsi ini.

Jakarta Bhayangkara Presisi diketahui akan menjadi satu-satunya perwakilan Indonesia di ajang AVC Club Championship 2024 yang berlangsung di Iran.

Jakarta Bhayangkara Presisi sendiri sudah terbang ke Iran sejak Kamis (5/9/2024) pekan lalu.

Tim voli putra Indonesia itu akan berhadapan dengan wakil unggulan tuan rumah yakni Shahdab Yazd & Cultural Athletic Club pada Minggu (8/9/2024) malam WIB.

Penampilan mereka pun sangat dinantikan karena saat ini tim Merah-Putih diperkuat oleh dua pemain Timnas Prancis di Olimpiade Paris 2024.

Keduanya adalah Earvin Ngapeth dan Jean Patry yang juga sebelumnya meraih juara di ajang VNL 2024.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:42
01:36
02:19
15:10
01:43
01:18
Viral