- Instagram.com/sandyryan93
Jadwal Tinju Dunia Akhir Pekan Ini: Ada 4 Baku Hantam, Sandy Ryan Vs Mikaela Mayer Berebut Sabuk Gelar Juara WBO Wanita
Jakarta, tvOnenews.com - Terdapat empat baku hantam termasuk perebutan sabuk gelar juara antara Sandy Ryan Vs Mikaela Mayer yang meramaikan duel tinju dunia pada akhir pekan ini.
Setelah duel Anthony Joshua Vs Daniel Dubois, para pecinta tinju dunia kini siap menyaksikan pertempuran menarik lainnya yang berlangsung pada Sabtu (28/9/2024) hingga Minggu (29/9/2024) waktu Indonesia.
Salah satunya ialah duel antara dua petinju wanita hebat yakni Sandy Ryan (7-1-1) Vs Mikaela Mayer (19-2-0).
Duel seru ini akan berlangsung di Madison Square Garden Theater, New York, Amerika Serikat.
Pertempuran ini bakal berlangsung menarik karena kedua wanita tangguh itu akan memperebutkan sabuk gelar juara WBO kelas welter.
Selain itu juga akan ada pertempuran menarik lainnya, salah satunya ialah Rhiannon Dixon Vs Terri Harper yang berlangsung di Sheffield, Inggris.
Pertarungan Rhiannon Dixon Vs Terri Harper uga akan memperebutkan sabuk gelar juara WBO kelas ringan milik Dixon.
Selain itu juga masih ada dua duel perebutan sabuk gelar juara yakni antara Alycia Baumgardner Vs Delfine Persoon.
Lalu terakhir Norair Mikaeljan Vs Ryan Rozicki yang akan memperebutkan gelar WBC cruiserweight milik Mikaeljan pada akhir pekan nanti.
Berikut jadwal lengkap pertarungan tinju dunia pada akhir pekan ini:
27 September 2024 - New York (ESPN/ESPN+)
- Title fight: Sandy Ryan vs. Mikaela Mayer, 10 rounds, for Ryan's WBO women's welterweight title
- Xander Zayas vs. Damian Sosa, 10 rounds, junior middleweights
- Bruce "Shu Shu" Carrington vs. Sulaiman Segawa, 10 rounds, featherweights
27 September 2024 - Fayetteville, Georgia
- Title fight: Alycia Baumgardner vs. Delfine Persoon, 10 rounds, for Baumgardner's WBC junior lightweight title
28 September 2024 - Sheffield, Inggris (DAZN)
- Title fight: Rhiannon Dixon vs. Terri Harper, 10 rounds, for Dixon's WBO lightweight title
- Dalton Smith vs. Jon Fernandez, 12 rounds, junior welterweights
- Peter McGrail vs. Brad Foster, 10 rounds, junior featherweights
- Johnny Fisher vs. Andrii Rudenko, 10 rounds, heavyweights
- Cameron Vuong vs. Joe Underwood Hughes, 8 rounds, lightweights
- Giorgio Visioli vs. TBA, 6 rounds, junior lightweights
- Ibraheem Sulaimaan vs. TBA, 6 rounds, lightweights
28 September 2024 - Miami (FITE)
- Title fight: Norair Mikaeljan vs. Ryan Rozicki, 12 rounds, for Mikaeljan's WBC cruiserweight title.
(nad)