Lee Ye-dam, pemain anyar Red Sparks.
Sumber :
  • Instagram.com/lunadamz_

Megawati Hangestri Ternyata Punya Rekan Setim dengan Kecantikan Paripurna, Sampai Disebut Bidadari Voli di Korea Selatan

Selasa, 24 September 2024 - 18:39 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Megawati Hangestri ternyata miliki rekan setim yang mempunyai kecantikan paripurna dan menjadi salah satu bidadari di tim Red Sparks.

Red Sparks saat ini tengah mempersiapkan diri untuk menyambut Liga Voli Korea Selatan 2024/25 mendatang.

Salah satunya dengan menggeber latihan serta mendatangkan sejumlah pemain baru untuk menambah kekuatan tim.

Tercatat ada enam pemain yang didatangkan oleh Red Sparks untuk membantu Megawati Hangestri dkk meraih gelar juara pada musim ini.

Namun ada salah satu nama yang menyita perhatian, baik karena kemampuan maupun pesona yang dimilikinya.

Sosok tersebut ialah Lee Ye-dam, bintang anyar Red Force yang didatangkan dari Expressway Hi-Pass.

Lee Ye-dam belum lama ini menjadi sorotan karena memamerkan pesona dan kecantikannya yang pari purna di media sosialnya.

Pemain berposisi sebagai middle blocker itu mengunggah sejumlah potret cantiknya di akun Instagram pribadinya bernama @lunadamz.

Nampak Ye-dam mengenakan jersey Red Sparks kemudian mengambil beberapa foto saat sedang rehat kala latihan.

Meski tampil sederhana dengan jersey kebanggaannya, namun dirinya nampak sangat cantik dengan gaya rambut diikat satu dengan poni curtain bangs.

Sontak potret cantiknya tersebut pun langsung membuat dirinya banjir pujian dari para penggemar di kolom komentar.

Bahkan ia disebut memiliki kecantikan bak seperti bidadari oleh para penggemar dan juga netizen di Instagram.

Melansir dari Volleybox, Lee Ye-dam sendiri merupakan pevoli asli Korea Selatan kelahiran 20 Agustus 2003.

Dirinya memiliki tinggi 185 cm dan berat 75 kg. Dara cantik itu mengawali kariernya bersama Hi-Pass sejak 2021/22 hingga 2023/24.

Kemudian ia memutuskan untuk hijrah dan bergabung bersama Red Sparks untuk musim 2024/25.

Lee Ye-dam sendiri sebelumnya sudah menjalani debutnya bersama anak asuh Ko Hee-jin di Taichung Cup 2024 pada awal September kemarin.

Kini ia siap membantu Megawati Hangestri dkk untuk meraih gelar juara di KOVO Cup 2024 dan Liga Voli Korea Selatan atau V-League 2024/25.

(nad)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:05
02:23
01:56
09:16
02:24
02:20
Viral