Vanja Bukilic dan skuad Red Sparks di KOVO Cup 2024.
Sumber :
  • Instagram.com/kovopr_official

Daftar Top Skor Laga Red Sparks Vs IBK Altos di KOVO Cup 2024: Vanja Bukilic Paling Gacor, Megawati Hangestri dapat Berapa Poin?

Senin, 30 September 2024 - 20:26 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Daftar top skor laga Red Sparks Vs IBK Altos, di mana Vanja Bukilic dan Megawati Hangestri mampu meraih hasil apik di KOVO Cup 2024.

Pertandingan antara Red Sparks Vs IBK Altos di laga perdana Grup B KOVO Cup 2024 telah rampung digelar pada Senin (30/9/2024).

Hasilnya, tim berjuluk Red Force itu mampu meraih kemenangan dramatis dari IBK Altos lewat full set dengan skor 3-1 (25-20, 18-25, 25-23, 23-25 dan 15-11).

Pada pertandingan tersebut, dua legiun asing Red Sparks yakni Megawati Hangestri dan Vanja Bukilic mampu menjadi ujung tombak bagi tim.

Meski mendapat banyak keraguan dari banyak pihak, nyatanya duet Mega dan Bukilic mampu membuktikan diri di laga pemanasan ini.

Megawati Hangestri masih tajam seperti sebelumnya, dan mampu mempertahankan statusnya sebagai andalan.

Di sisi lain, Vanja Bukilic yang baru direkrut dari Expressway Hi-Pass untuk menggantikan Giovanna Milana juga tak kalah gemilang.

Bagaimana tidak, kedua pemain asuhan Ko Hee-jin berhasil menjadi pemain dengan perain poin tertinggi.

Tercatat, raksasa Serbia itu dinobatkan sebagai MVP dalam laga ini karena meraih angka tertinggi yakni 31 poin.

Di posisi kedua barulah Megawati Hangestri yang mengemas 22 poin sepanjang lima set yang berlangsung.

Sedangkan dari kubu IBK Altos ada Viktoriia Danchak yang juga membawa pulang 31 poin, angka yang sama dengan Bukilic.

Perolehan poin Viktoriia berbeda jauh dengan Yuk Seo-young yang berada di posisi kedua dan hanya mengemas 10 poin saja.

Sementara itu, Lee So-young selaku mantan kapten Red Sparks yang hijrah ke IBK Altos hanya mampu mencetka 7 poin saja di laga sengit ini.

Untuk lebih lengkapnya, berikut daftar top skor di laga Red Sparks Vs IBK Altos di KOVO Cup 2024 pada Senin (30/9/2024):

1. Vanja Bukilic - 31 poin

2. Viktoriia Danchak - 31 poin

3. Megawati Hangestri - 22 poin

4. Pyo Seung-ju - 13 poin

5. Yuk Seo-young - 10 poin

6. Lee Ju-ah - 10 poin

7. Lee So-young - 7 poin

(nad)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:18
13:38
09:55
01:08
01:39
01:59
Viral