Atlet para renang di PEPARNAS XVII 2024.
Sumber :
  • Media PEPARNAS XVII 204

Dihiasi Pecahnya Rekor Nasional, Kontingen Jawa Tengah Kuasai Puncak Klasemen PEPARNAS XVII 2024

Kamis, 10 Oktober 2024 - 20:30 WIB

Keberhasilan memecahkan rekor nasional membuat gembira Lutfi Afandi. Pria yang kesehariannya bekerja sebagai terapis pijat itu tidak menyangka bisa membubuhkan catatan rekor nasional baru dalam debutnya di PEPARNAS XVII Solo 2024. 

"Alhamdulillah pecah rekor, ini semua berkat dukungan dari masyarakat, pemerintah daerah dan pelatih daerah Jawa Tengah," kata Lutfi Afandi, berdasarkan rilis yang diterima.

"Sebenarnya saya tidak menyangka karena gaya kupu-kupu ini baru saya pelajari satu bulan. Alhamdulilah malah bisa pecah rekor," imbuh Lutfi.

Kontingen Jateng juga unggul pada cabang olahraga Boccia. Medali emas Jawa Tengah disumbangkan oleh Faris Sugiarta di nomor BC 4 tunggal putra, Chanifatul Mukkaromah di nomor tunggal putri BC5.

Lalu Septiya Nazhareta nomer pertandingan tunggal putri BC4, Rizky Sakti Junior di nomor tunggal putri BC5 serta Suci Kirana Dewi dari nomor tunggal putri BC3. 

Jateng turut meraih medali emas dari para atlet jebolan Paralimpiade Paris 2024, seperti Muhammad Bintang Satria di nomor tunggal putra BC2, Muhammad Afrizal Syafa pada nomor individual putra BC1 dan Gischa Zayana pada nomor tunggal putri BC2.

Atlet Boccia di PEPARNAS XVII 2024
Sumber :
  • Media PEPARNAS XVII 204
Berita Terkait :
1
2
3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:19
02:59
02:36
20:40
01:05
03:15
Viral