- Instagram.com/justin_gaethje
Jelang Hadapi Sejumlah Petarung Monster MMA, Justin Gaethje Malah Absen Panjang dari Panggung UFC
Jakarta, tvOnenews.com - Justin Gaethje dikabarkan bakal absen panjang jelang berhadapan dengan sejumlah petarung monster MMA di ajang Ultimate Fighting Championship (UFC).
Ali Abdelaziz selaku manajer Justin Gaethje mengungkapkan bahwa kliennya bakal absen panjang, dan baru akan comeback pada awal 2025 mendatang.
Absennya petarung MMA berjuluk The Highlight itu karena dirinya mengalami cedera serius saat kalah knockout (KO) dari Max Holloway di UFC 300 lalu.
Ali Abdelaziz yang juga mantan manajer Khabib Nurmagomedov mengatakan bahwa kemungkinan Gaethje akan comeback pada Maret 2025.
"Justin Gaethje akan bertarung pada bulan Maret (2025). Melawan siapa, saya tidak tahu," ujar Manajer Justin Gaethje, Ali Abdelaziz dilansir dari MMA Fighting.
Ia menjelaskan, mantan juara BMF itu masih membutuhkan waktu untuk pulih dari cedera yang dialami saat melawan Max Holloway pada April 2024, sebelum memesan pertarungan berikutnya.
Dalam pertarungan itu, Gaethje mengalami patah hidung yang parah pada ronde pertama ketika Holloway menyerangnya dengan tendangan berputar.
Pertarungan masih berlanjut namun mantan juara kelas bulu itu tak bisa bertahan dari gempuran Holloway yang membuatnya kalah knockout pada ronde kelima.
Ali mengatakan, Gaethje berusaha bangkit kembali ke dalam jalur kemenangan dan ia sedang melawan siapa pun ketika saatnya kembali ke UFC.
"Saya pikir dia akan siap pada bulan Maret untuk bertarung. Melawan siapa? Justin Gaethje tidak memilih lawan," ujarnya,'
Ali mengakui ada beberapa nama di daftar teratas, namun Gaethje tidak pernah menghindar dari siapa pun yang pernah ditawarkan UFC kepadanya di masa lalu dan hal itu kemungkinan besar tidak akan berubah.
Gaethje, kata dia, hanya memerlukan sedikit waktu untuk pulih setelah pertarungan terakhirnya dan dia pantas mendapatkannya.
"(lawan selanjutnya) Bisa jadi (Dan) Hooker. Bisa jadi Dustin Poirier. Bisa jadi (Renato) Moicano. Siapapun itu, saya tidak tahu, namun saya ingin melihat Justin berlaga di bulan Maret," ujarnya.
(ant/nad)