Livoli Divisi 1 2024.
Sumber :
  • Instagram.com/mojisports

Jadwal Siaran Langsung 8 Besar Livoli Divisi 1 2024: Hari Ini Surabaya Samator dan Kharisma Bandung Kembali Unjuk Gigi

Jumat, 18 Oktober 2024 - 09:03 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Jadwal siaran langsung babak 8 besar Livoli Divisi 1 2024, di mana tim voli putra yakni Surabaya Samator dan tim putri Kharisma siap unjuk gigi lagi.

Terdapat delapan pertandingan seru di babak 8 besar Livoli Divisi 1 2024 yang akan berlangsung di GOR Bung Karno, Grobogan, Jawa Tengah pada Jumat (18/10/2024) mulai pukul 09.00 WIB.

Tim putra yang lolos ke babak ini ialah Surabaya Samator, CJDW Kutai Timur, Yuso Sleman, Sukun Badak.

Kemudian ada Ganeksa Bhumikarta, Bukit Asam Tanjung Enim, Berlian Bank Jateng, hingga Tectona Bandung.

Sedangkan di sektor putri ada Kharisma Bandung, Mabes TNI, Mitra Grobogan, Bhayangkara Pati, Bharata Muda, Yuso Sleman, Kota Impian Wahana, dan Pilar.

Nantinya tim-tim tersebut bakal berusaha semaksimal mungkin demi bisa lolos ke semifinal sekaligus meraih tiket promosi ke Livoli Divisi Utama 2025.

Pertandingan seru antara dua tim putri yakni Kharisma Bandung Vs Mabes TNI akan menjadi laga pembuka.

Meski diunggulkan menang, namun Kharisma Bandung tak boleh jemawa, dan tetap harus mewaspadai lawannya.

Laga ini bakal sangat dinantikan apalagi kehadiran pemain Kharisma yakni Salsabila Dara Putri, Alya Regifa dan Rani Setiawati yang sempat tampil di Proliga 2024.

Sementara di sektor putra ada Surabaya Samator yang melawan CJDW Kutai Timur juga akan menjadi partai pembuka siang nanti.

Samator sendiri diperkuat oleh pemain andalan seperti Tedi Oka Syahputra hingga Hendrik Agel.

Berikut jadwal lengkap babak 8 besar Livoli Divisi 1 2024 hari ini, Jumat (18/10/2024):

Putri

09.00 WIB: Kharisma vs Mabes TNI (Moji TV)

09.00 WIB: Mitra Grobogan vs Bhayangkara Pati

16.00 WIB: Bharata Muda vs Yuso Sleman (Moji TV)

16.00 WIB: Kota Impian Wahana vs Pilar

Putra

14.00 WIB: Samator vs CJDW Kutai Timur (Moji TV)

14.00 WIB: Yuso Sleman vs Sukun Badak

18.00 WIB: Ganeksa Bhumikarta vs Bukit Asam (Moji TV)

18.00 WIB: Berlian Bank Jateng vs Tectona

(nad)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
07:36
03:40
01:08
01:12
03:56
01:30
Viral