- Instagram @red_sparks
Absen saat Lawan Pink Spiders, Pelatih Red Sparks ungkap Kondisi Megawati Hangestri Jelang Laga Kontra GS Caltex
tvOnenews.com - Setelah melewati 4 kekalahan beruntun, Red Sparks akan melanjutkan perjalanan mereka di putaran kedua V league 2024/2025 saat berhadapan dengan GS Caltex.
Pertandingan antara Red Sparks vs GS Caltex sendiri akan berlangsung pada Sabtu (23/11/2024) Pukul 14.00 WIB.
Laga ini akan sangat penting untuk Red Sparks bisa mengakhiri tren negatif mereka di V League musim ini.
Pink Spiders (sumber: Instagram.com/hkpinkspiders)
Sebelum menghadapi GS Caltex, Red Sparks sendiri harus mengalami 4 kekalahan beruntun di V league.
Red Sparks menutup putaran pertama V league dengan menelan kekalahan dari Hyundai Hillstate dan Pink Spiders.
Hal yang sama kembali terulang di pembukaan putaran kedua dimana Red Sparks kembali kalah dari Hyundai Hillstate dan Pink Spiders.
Di laga terakhir, tanpa kehadiran Megawati Hangestri, Red Sparks harus mengakui keunggulan dari Pink Spiders dengan 0-3 (16-25, 21-25, 22-25).
Saat berjumpa Pink Spiders, Megawati Hangestri harus absen karena mengalami cedera otot paha seusai laga menghadapi Hyundai Hillstate.
Hal itu membuat pelatih Red Sparks, Ko Hee-jin, memainkan Lee Seon-woo untuk menggantikan peran Megawati Hangestri.
Sayangnya, penampilan Lee Seon-woo dinilai masih belum sebaik Megawati Hangestri.
Seusai laga, pelatih Red Sparks pun mengungkapkan salah satu faktor yang membuat timnya kalah dari Pink Spiders.
Melansir dari laman The Spike, Ko hee-jin menilai jika absenya Megawati Hangestri jadi salah satu hal yang membuat Red Sparks kalah.
Ko Hee-jin mengatakan jika tanpa kehadiran Megawati Hangestri, daya serang Red Sparks berkurang.
"Itu adalah pertandingan di mana saya merasakan ketidakhadiran Mega. Saya tidak bisa bermain dari kanan ketika melakukan serangan," kata Ko Hee-jin.
Walaupun begitu, pelatih Red Sparks mengatakan jika Megawati Hangestri kemungkinan akan turun di pertandingan selanjutnya.
"Mega tidak mengikuti permainan ini untuk mengikuti permainan berikutnya. Mega mengatakan dia akan bersiap untuk bermain di game berikutnya." terang Ko Hee-jin.
(akg)