- KOVO
Beda Nasib Red Sparks dan GS Caltex, Megawati Hangestri Cs Raih 6 Kemenangan Beruntun Sedangkan Rivalnya Terancam...
tvOnenews.com - Klub voli Korea Selatan yang diperkuat Megawati Hangestri, Daejeon Red Sparks, berhasil melanjutkan tren positif mereka di V league musim 2024/2025 setelah mengalahkan GS Caltex.
Bermain di Chungmu Gimnasium, Red Sparks dengan perkasa mengalahkan GS Caltex 3-1 (24-26, 25-16, 25-15, 25-17).
Walaupun tertinggal di set pertama, Red Sparks dibawah arahan pelatih Ko Hee-jin berhasil membalikan keadaan di tiga set selanjutnya.
Hasil positif tersebut jadi kemenangan ke-6 Red Sparks secara berturut-turut musim ini.
Sejak akhir putaran kedua pada bulan November lalu, Red Sparks selalu meraih kemenangan.
Hasil 6 kemenangan beruntun yang diraih Red Sparks pun membuat mereka semakin kokoh di peringkat ketiga klasemen sementara V league 2024/2025.