Hasil Final NBA yang mempertemukan Perwakilan Barat Golden State Warriors vs Boston Celtics, Warriors sukses mengalahkan Celtics di kandangnya 103-90 di game keenam final musim 2021-2022, Jumat (17/6/2022).
Sumber :
  • warriorstalk

Hasil Final NBA 2022: Golden State Warriors Bantai Celtics, Stephen Curry Raih MVP Pertama.

Jumat, 17 Juni 2022 - 12:49 WIB

Jakarta - Hasil Final NBA yang mempertemukan Perwakilan Barat Golden State Warriors vs Boston Celtics, Warriors sukses mengalahkan Celtics di kandangnya 103-90 di game keenam final musim 2021-2022, Jumat (17/6/2022)

Hasil Final NBA Golden State Warriors dinobatkan sebagai juara NBA usai menaklukkan Celtics game enam Final NBA yang berlangsung di TD Garden Boston pada kamis waktu amerika, dan memenangkan trofi Championship untuk keempat kalinya dalam delapan musim.

Hasil Final NBA Stephen Curry memimpin tim tamu dengan 34 poin, tujuh assist dan tujuh rebound untuk merebut gelar keempatnya.

Dalam wawancara Curry sangat terharu setelah 2 musim absen gagal masuk Playoff dan Final.

"Saya sangat bangga dengan grup kami," kata Curry yang emosional setelah kemenangan, menambahkan, "... di awal musim tidak ada yang mengira kami akan berada di sini kecuali semua orang di lapangan ini"Ucap Curry dilansir dari Reuters

Sebagai bintang laga ini Stephen Curry MVP final NBA raihan pertama dari karirnya, setelah sebelumnya meraih MVP reguler season.

Di antara seluruh penampil, termasuk para pemain Boston Celtics, Curry adalah sosok yang paling subur dalam tiga gim pertama Final NBA 2022. Secara rata-rata Curry menyumbang 31,3 poin setelah 34 poin pada Gim 1, 29 poin pada Gim 2 dan 31 poin pada Gim 3.

Pada gim 4 pun yang berlangsung di TD Garden kandang Boston Celtics Curry berhasil mengoleksi 43 poin, 10 rebound, 4 Assist dalam 41 menit bermain.

Kemenangan tersebut merupakan perubahan luar biasa bagi Warriors, yang melewatkan babak playoff dalam dua musim terakhir di tengah banyak pemainnya cedera.

Dalam perjalanan NBA Musim Reguler sebelum mengalahkan Nuggets, Grizzlies, Mavericks, dan Celtics tahun ini untuk merebut trofi Larry O'Brien.

"Kami sangat jauh dari itu," kata Curry.

“Kami mencapai titik terendah dengan cedera dan jalan panjang pekerjaan di depan dan mencoba untuk mengisi bagian yang tepat dan orang yang tepat. Anda tidak pernah bisa menerima begitu saja karena Anda tidak pernah tahu kapan Anda akan kembali ke sini. "


Ini adalah gelar ketujuh secara keseluruhan untuk waralaba yang didirikan di Philadelphia pada tahun 1946 sebagai salah satu anggota asli dari Asosiasi Bola Basket Amerika.

Warriors juga merebut gelar liga pertama di musim 46-47.

Wariors sebagai tim tangguh wilayah berat telah berhasil meraih fase final 6x dan 4x Juara NBA. (ind)

 

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:04
03:16
05:48
13:01
07:14
01:12
Viral