- instagram @_emmanuelhansel
Mimpi Pebasket Muda Bertangan Satu: Hansel Ingin Main di NBA
Sejak sekolah dasar, Emmanuel sudah menyukai basket, gairah warisan dari sang ayah. Namun olahraga bola keranjang menghilang dari hidupnya beberapa saat setelah ia mengalami kecelakaan. Hansel kecil menderita trauma.
"Saya tidak ingin melakukan apa pun. Saya tidak bisa mengikat tali sepatu, saya tidak bisa minum segelas air," kenang Emmanuel bertahun-tahun kemudian.
Secara perlahan, Hansel coba melakukan latihan menembak bola dengan satu tangan. Ia melakukan selama berjam-jam hingga membuat semangat bermain basketnya kembali tumbuh. Namun ayahnya melarang untuk menjadi pebasket profesional.
"Ayah tidak ingin saya bermain karena cedera yang mungkin saya dapatkan," Emmanuel mengaku.
Selanjutnya Hansel Emmanuel membuat sejumlah aksi viral, termasuk melakukan dunk spektakuler. Pada 2020, Florida Life Christian Academy merekrut ia hingga kelak membuka jalannya main di NCAA.