Aurelia Tita Carlene Hutapea saat Meraih Medali Emas.
Sumber :
  • Tim TvOne/ Sri Gustina

Tita Sosok Atlet Cantik Jujitsan, Targetkan Emas di PON 2024 dengan Segudang Prestasi

Rabu, 14 September 2022 - 18:03 WIB

Medan, Sumatera Utara - Remaja cantik, langsing, tinggi semampai dan memiliki wajah tirus sekilas mirip Paula Verhoeven model senior indonesia, istri dari aktor terkenal Baim Wong.

Tapi siapa sangka gadis cantik yang bernama Aurelia Tita Carlene Hutapea lebih memilih menjadi atlet Jujitsan yang kerap digandrungi kaum adam ketimbang berlenggak lenggok di atas catwalk.
Buah hati dari Jimmy Carter Hutapea dan Lince Paulina ini merupakan salah satu Jujitsan sebutan atlet Jujitsu yang memiliki segudang prestasi.

Dara kelahiran, 1 Maret 2005 itu adalah sosok wanita atlet jujitsan dengan segudang prestasi.

Prestasi itu telah ditorehkannya dari dunia beladiri yang telah digelutinya sejak kelas 5 SD.

Penasaran bagaimana sepak terjangnya di atas Tatami (arena pertarungan) berikut penuturan Tita saat ditemui awak media di kediamannya, Selasa (13/9/2022).

Tita membuka cerita awal kecintaannya akan olahraga yang didominasi oleh kaum pria yang mengandalkan kekuatan fisik dan tehnik bertarung itu tak lain karena kebiasannya melihat latihan di Dojo yang tak jauh dari kediamannya.

"Kebetulan Dojonya di depan rumah. Saat masih kelas 5 SD kepingin aja belajar karena sering lihat orang latihan dan orang tua juga mendukung," ujar wanita berdarah Batak dan India itu.

Berita Terkait :
1
2 3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:40
01:00
01:59
02:27
01:42
01:36
Viral