Indonesia berharap bisa melawan tim peserta Piala Dunia FIBA..
Sumber :
  • antara

Indonesia Minta Uji Tanding dengan Tim-Tim Peserta Piala Dunia FIBA

Rabu, 9 November 2022 - 16:43 WIB

Jakarta – Perbasi mengajukan permohonan kepada FIBA untuk melakukan uji tanding dengan peserta Piala Dunia 2023. Indonesia akan menjadi penyelenggara Piala Dunia 2023.

Pengurus Pusat Persatuan Bolabasket Seluruh Indonesia (PP Perbasi) mengusulkan kepada Federasi Bolabasket Internasional (FIBA) agar tim nasional basket Indonesia dapat menggelar laga uji coba melawan tim-tim peserta Piala Dunia 2023.

“Kami sedang mengusulkan kepada FIBA agar Indonesia tetap bermain di uji coba meski tidak lolos Piala Dunia. Jadi sebelum pertandingan Piala Dunia akan ada pertandingan persahabatan antara Indonesia dengan peserta Piala Dunia,” ungkap Sekjen PP Perbasi Nirmala Dewi di Jakarta, Selasa (08/11/2022).

Meskipun berstatus tuan rumah, Indonesia tak akan ambil bagian dalam Piala Dunia 2023. Tim Merah-Putih gagal memenuhi syarat lolos delapan besar Piala FIBA Asia 2022 pada Juli 2022.

Namun Indonesia tak ingin menyia-nyiakan kesempatan sebagai tuan rumah kejuaraan bolabasket paling bergengsi dunia. Perbasi meminta kepada FIBA agar tim basket Indonesia bisa tetap merasakan pengalaman bertanding melawan beberapa tim-tim peserta meski tidak lolos Piala Dunia.

Perbasi merencanakan uji tanding pada April 2023 yang juga cara menjajal arena Piala Dunia FIBA. Arena Piala Dunia masih dalam proses pembangunan di Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta.

Tunggu Undian Piala Dunia FIBA

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral