Melenggang ke 16 besar Singapore Open 2023, Gregoria Mariska punya banyak PR..
Sumber :
  • PBSI

Melenggang ke 16 Besar Singapore Open 2023, Gregoria Mariska Punya Banyak PR

Rabu, 7 Juni 2023 - 12:27 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, mengaku masih memiliki banyak persoalan yang harus diperbaiki seusai melaju ke 16 besar Singapore Open 2023.

Gregoria ke 16 besar setelah mengalahkan tunggal Amerika Serikat, Beiwen Zhang, di Lapangan 1 Singapore Indoor Stadium, Kallang, Rabu (7/6/2023).

Gregoria meraih kemenangan dengan rubber game 21-11, 17-21, 21-16 atas Beiwen Zhang. Dia pun membutuhkan waktu 52 menit untuk mendapatkan hasil tersebut.

"Senang bisa memetik kemenangan. Akan tetapi, jujur masih banyak yang harus diperbaiki. Hari ini saya masih banyak melakukan kesalahan. Semoga ke depannya, bisa bermain lebih baik," kata tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung, Rabu (7/6/2023).

Gregoria mengaku belum tampil maksimal ketika bersua Beiwen Zhangdi gim kedua. Gregoria tertinggal dengan skor 17-21 karena kehilangan ritme oleh tekanan Beiwen.

Gregoria sempat unggul di interval gim kedua dengan skor 11-10 tetapi berhasil disusul oleh Beiwen 16-13 dan berhasil menyamakan kedudukan menjadi 16-16. Pertandingan pun berakhir dengan skor 21-17 untuk kemenangan Beiwen atas Gregoria.

"Hari ini saya belum terlalu maksimal penampilannya. Pada gim kedua, performanya turun. Bersyukur di gim ketiga bisa balik lagi dan menang," ujarnya.

"Meski begitu, untuk ke depannya, saya harus tahu apa yang harus diubah, terutama pola mainnya. Sebab, tadi saya masih banyak buang-buang poin," jelasnya.

Pada turnamen sebelumnya, Gregoria menjadi runner-up Malaysia Masters 2023 saat bertanding melawan tunggal putri Amerika Serikat Beiwen Zhang. Adapun duel kali ini merupakan pertandingan kelima bagi Gregoria Mariska dan Beiwen Zhang. (hsn/mir)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:08
06:10
01:41
03:04
02:15
03:41
Viral