Ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.
Sumber :
  • tvonenews-Bagas

Hasil Indonesia Open 2023: Rinov/Pitha Gugur di Perempat Final setelah Kalah dari Yuta/Arisa

Jumat, 16 Juni 2023 - 15:44 WIB

tvOnenews.com - Ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari gugur di babak perempat final Indonesia Open 2023.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Istora Senayan Jakarta pada Jumat (16/6/2023), Rinov/Pitha kalah dari wakil Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino.

Rinov/Pitha kalah dari Yuta/Arisa dua gim langsung 11-21, 18-21.

Pasangan Jepang memulai gim pertama dengan dominan sehingga Rinov/Pitha pun tertinggal 0-4 akibat tak mampu mengembalikan serangan dan bola-bola sulit dari lawan.

Interval gim pertama pun direbut oleh Yuta/Arisa dengan skor 11-6. Selepas itu, Rinov/Pitha seakan tidak berdaya dan jatuh dalam tekanan dengan melakukan kesalahan-kesalahan sendiri hingga tertinggal 19-10, hingga akhirnya kemenangan gim pertama dipetik oleh pasangan Jepang.

Gim kedua dimulai dengan angka pertama yang didapatkan secara cuma-cuma oleh pasangan Jepang akibat bola Rinov/Pitha keluar. Namun, pasangan Indonesia mencoba memberikan tekanan dengan melakukan reli panjang untuk memperebutkan poin berikutnya, meski pada akhirnya diraih oleh Yuta/Arisa.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:51
01:25
01:35
03:02
04:12
02:32
Viral