- PBSI
Tim Indonesia Mendapat Kabar Buruk Jelang Denmark Open 2023, Apri/Fadia dan Chico Terpaksa Absen
Didi belum dapat memastikan apakah juara Hong Kong Open 2023 ini bakal bertanding di French Open pekan depan atau tidak.
"Untuk French Open masih 50:50. Nanti kita lihat kondisinya sepanjang minggu ini," kata Didi.
Sementara, kehadiran Fadia di Odense adalah untuk memenuhi kewajiban BWF sebagai Top Committed Players.
Di sisi lain, Indonesia juga kehilangan Chico Aura Dwi Wardoyo. Chico ditarik mundur setelah mengalami diare selama bertanding di Arctic Open 2023 minggu lalu.
"Chico mengalami diare sepanjang bertanding di Finlandia (Arctic Open 2023) pekan lalu. Di babak pertama dan kedua dia bertanding dengan tidak optimal karena keadaannya lemas," ungkap Irwansyah, pelatih tunggal putra.
"Maka kami putuskan untuk mundur dari Denmark Open dan kembali ke Jakarta. Biar fit dulu lalu bersiap lagi untuk turnamen selanjutnya," ujar Irwansyah.
Tim bulutangkis Indonesia sendiri baru saja menyelesaikan sesi latihan pagi di lapangan latihan Jyske Arena, Odense, Denmark.