- ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
Hasil India Open 2024: Fajar/Rian Tuntaskan Drama Rubber Game di Babak Pertama
Jakarta, tvOnenews.com - Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, menuntaskan drama pertandingan rubber game saat melawan wakil Malaysia, Man Wei Chong/Kai Wun Tee, dengan kemenangan 16-21, 21-15, 21-13 pada babak 32 besar India Open 2024, Selasa (16/1/2024).
Pada laga yang berlangsung di K.D.Jadhav Indoor Hall, Indira Gandhi Sports Complex, New Delhi, Fajar/Rian memulai pertandingan dengan baik di gim pertama. Namun, pasangan Malaysia tampil dengan lebih cepat dan bertenaga, sehingga beberapa kali kerap membuat Fajar/Rian lengah.
“Pertama-tama alhamdulillah bisa melewati pertandingan hari ini dengan kemenangan. Di gim pertama lawan bermain dengan cepat dan bertenaga, kami agak kaget dengan hal itu,” ungkap Fajar, dikutip dari keterangan PP PBSI.
Setelah menutup gim pertama dengan kekalahan 16-21, pasangan Indonesia yang turun sebagai unggulan keenam itu mencoba untuk bangkit dengan mengubah pola permainan, seperti lebih banyak bermain drive panjang dan menguatkan pertahanan.
Strategi tersebut pun terbukti efektif dan memberikan kepercayaan diri bagi Fajar/Rian dengan meraih kemenangan di gim kedua 21-15 dan gim terakhir dengan skor 21-13.
“Di gim ketiga, kepercayaan diri kami sudah meningkat dan mereka balik tertekan,” kata Fajar.
“Setelah interval gim ketiga, kami sebenarnya tidak mengendurkan serangan tapi memang banyak pengembalian kami yang tanggung. Alhamdulillah kami bisa tetap fokus dan memperbaiki itu sampai poin terakhir,” ujar Rian menambahkan.
Dengan kemenangan ini, maka Fajar/Rian melaju ke babak 16 besar dan akan bertemu dengan pemenang dari laga antara ganda putra Indonesia lainnya, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, yang bakal berjumpa dengan Rasmus Kjaer/Frederik Sogaard (Denmark).
“Di babak 16 besar, kami harus lebih mengurangi kesalahan sendiri. Adaptasi dengan lapangan juga harus lebih bagus lagi. Mengingat cuaca yang dingin menyebabkan laju shuttlecock agak lambat, berbeda dengan di Malaysia Open pekan lalu,” kata Fajar.
Sementara itu, selain Fajar/Rian dan Leo/Daniel, hari ini terdapat dua wakil lainnya yang bertanding di babak pertama India Open 2024. Sebelumnya, tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung memetik kemenangan atas wakil Taiwan Sung Shuo Yun dua gim langsung, 21-10, 21-15.
Selain itu di sektor ganda campuran, ada Dejan Ferdiansyah/Gloria Emanuelle Widjaja yang akan berhadapan dengan Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping (China) di babak pertama turnamen BWF Super 750 hari ini. (ant/mir)