- PBSI
Tim Indonesia di Macau Open 2024 Pekan Ini: Fikri/Daniel Kerja Rodi, Ganda Campuran Tanpa Pemain Pelatnas
Jakarta, tvOnenews.com - Tim Indonesia di Macau Open 2024, di mana skuad Garuda akan menurunkan sejumlah pemain terbaiknya termasuk Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin yang siap kerja rodi.
Usai China Open, saat ini sejumlah pebulu tangkis mengalihkan fokusnya dan mempersiapkan diri untuk unjuk gigi di turnamen Macau Open 2024.
Ajang BWF Super 300 itu akan berlangsung pada Selasa (24/9/2024) hingga Minggu (29/9/2024) pada pekan ini.
Indonesia sendiri menjadi salah satu negara yang akan berpartisipasi ke dalam ajang bergengsi ini, di mana skuad Garuda mengirimkan sejumlah wakilnya di lima sektor berbeda.
Namun rata-rata pemain yang diturunkan ialah para pelapis, sedangkan para senior absen dan menggunakan waktunya untuk rehat sejenak.
Melansir dari Tournament Software, salah satunya ialah akan menurunkan dua pelapis tunggal putri yakni Alwi Farhan dan Yohanes Saut Marcellyno.
Sedangkan Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie hingga Chico Aura Dwi Wardoyo tak akan tampil.
Kemudian ada Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin yang siap kerja rodi, karena akan kembali unjuk gigi di Macau Open 2024.
Sejak baru dipasangkan setelah Olimpiade Paris 2024 pada Agustus lalu, Fikri/Daniel memang rutin mengikuti turnamen BWF World Tour.
Salah satu pencapaian terbaik Fikri/Daniel ialah menjadi semifinalis di turnamen China Open 2024 pada pekan lalu.
Selanjutnya, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja akan menjadi satu-satunya wakil Indonesia di ajang BWF Super 3000 ini.
Ganda campuran Pelatnas PBSI kembali absen, setelah tidak berpartisipasi dalam sejumlah pertandingan bulu tangkis internasional.
Untuk lebih lengkapnya, berikut tim Indonesia di Macau Open 2024:
Tunggal Putra :
- Alwi Farhan
- Yohanes Saut Marcellyno
Tunggal Putri :
- Putri Kusuma Wardani
- Komang Ayu Cahya Dewi
- Yulia Yosephine Susanto (Reserves)
Ganda Putra :
- Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin
- Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani
- Rahmat Hidayat/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan
Ganda Putri :
- Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum
- Arlya Nabila Thesa Munggaran/Az Zahra Ditya Ramadhani
Ganda Campuran :
- Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja
- (nad)