- Instagram @badminton.ina
Jelang Final Thomas Cup 2022, Di Atas Kertas Indonesia Kalah "Head to Head" Dengan India
Jakarta - Sebentar lagi final Thomas Cup 2022 akan disiarkan pada pukul 13.00 WIB di Arena IMPACT Bangkok, Thailand (15/5/2022). Di atas kertas line up Indonesia tidak diunggulkan.
Men's Singles 1
Anthony Sinisuka Ginting vs Lakshya Sen
H2H: 0-1
Rank: 5-9
Pertemuan terakhir Ginting kalah di kejuaraan German Open 2022 dengan skor 7-21, 9-21. Harus tetap waspada dan fokus.
Men's Doubles 1
Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty
H2H: 0-1
Rank: NR-8
Pertemuan terakhir Ahsan/Kevin kalah di kejuaraan Badminton Asia Team Championships 2018 dengan skor 21-18, 18-21, 22-24. Meski kerap dipasangkan saat di kejuaran beregu ternyata Ahsan/Kevin memiliki sejarah kalah tiga gim melawan pasangan India.
Men's Singles 2
Jonatan Christie vs Srikanth Kidambi
H2H: 5-4
Rank: 8-11
Pertemuan terakhir Jonatan menang di kejuaraan Korea Open 2022 dengan skor 21-19, 21-16. Jonatan harus tetap konsisten dan mempertahankan rekor kemenangan melawan Srikanth.
Men's Doubles 2
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs M.R. Arjun/Dhruv Kapila
H2H: 3-0
Rank: 7-39
Pertemuan terakhir Fajar/Rian menang di kejuaraan Badminton Asia Championships 2022 dengan skor 21-16, 24-22. Rekor pertemuan unggul jauh, Fajar/Rian dapat konsisten dalam memperlebar jarak rekor pertemuan.
Men's Singles 3
Shesar Hiren Rhustavito vs H.S. Prannoy
H2H: 0-2
Rank: 24-23
Pertemuan terakhir Vito kalah di kejuaraan New Zealand Open 2017 dengan skor 14-21, 16-21. Pertemuan terakhir sudah berlalu sangat lama, berharap Vito dapat memberi perlawanan kepada Prannoy.
Dari keseluruhan atlet yang akan bertanding siang ini (15/5) India unggul 3-2 head to head melawan Indonesia. Meski kemenangan tersebut hanya di atas kertas, Indonesia diharap dapat memberikan permainan terbaiknya. (gan/ito)