- Tim tvOne - Nuryanto
Mengagumkan, 4 All Indonesian Final Tercipta di FOX'S Indonesia Para Badminton International 2022
"Dia (itu) cukup powerful, tenaganya kuat. Jadi kalau bicara persiapan, saya hanya bisa mengatakan banyak-banyak istirahat biar bisa main maksimal," jelasnya.
Satu all Indonesian final lainnya adalah nomor ganda putra SL 3 – SL 4 yang mempertemukan pasangan Dwiyoko/Fredy Setiawan dengan Ukun Rukaendi/Harry Susanto. Dwiyoko/Fredy melaju ke final usai memenangkan duel dengan ganda Indonesia-Australia Roziqin Khoirur/Wojtek Czyz. Sementara Ukun/Harry mengamankan tiket final setelah mengalahkan Maman Nurjaman/Hikmat Ramdani.
FOX’S Indonesia Para Badminton International 2022 mempertandingkan 16 kategori baik tunggal, ganda dan ganda campuran. Dari jumlah tersebut, sembilan kategori berjalan dengan skema round-robin yang mempertemukan para pemain di arena.
Juara ditentukan dari para pemain yang berhasil mengumpulkan poin tertinggi. Hingga hari keempat penyelenggaraan, sejumlah wakil Indonesia menempati posisi teratas dan berpeluang memboyong gelar juara.
Di kategori tunggal putri SU 5, terdapat nama Warining Rahayu yang menempati peringkat pertama dengan tiga poin yang unggul atas rekan senegara Khalimatus Saidyah, pebulutangkis Australia, Caitlin Dransfield dan pebulutangkis India, Koshika Devda. Warining hanya perlu memenangkan pertandingan melawan Caitlin pada Sabtu (27/8) untuk menyegel gelar juara.
Hal serupa juga terjadi di sektor tunggal putri SH 6. Peraih medali emas ASEAN Para Games 2022, Rina Marlina, kokoh di puncak klasemen sementara setelah unggul atas pemain Polandia Olivia Szmigiel 21-7, 21-7. Rina akan menghadapi Daria Bujnicka asal Polandia pada Sabtu (27/8).
Bila memenangkan pertandingan ini, Rina sukses melanjutkan laju impresif yang selalu mendulang medali usai debut di Dubai beberapa waktu lalu.