Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Sumber :
  • PBSI

Hasil Denmark Open 2022: Fajar/Rian Kalahkan Marcus/Kevin Dalam Pertandingan Final yang Dramatis

Minggu, 23 Oktober 2022 - 20:57 WIB

Odense - Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berhasil menjadi juara Denmark Open 2022, dalam All Indonesia Final menghadapi Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo di Jyske Bank Arena, Minggu (23/10/2022).

Pada laga yang berlangsung dua gim tersebut, Fajar/Rian sukses mengalahkan Marcus/Kevin dengan skor sangat ketat, 21-19, 28-26.

Kedua pasangan langsung memperagakan permainan yang cepat hingga kejar-kejaran angka pada awal-awal pertandingan di gim pertama, tak terhindarkan.

Marcus/Kevin yang lebih diunggulkan pada partai ini bahkan harus berjuang keras untuk bisa menutup interval pertama dengan keunggulan.

Memasuki interval kedua, Fajar/Rian mulai keteteran dengan strategi yang diterapkan oleh Minions.

Bahkan, Marcus/Kevin sempat unggul 17-11 dari Fajar/Rian sehingga gim pertama tampaknya akan segera berakhir.

Namun, di luar dugaan, Fajar/Rian mampu bangkit dengan mencetak enam angka beruntun yang membuat skor menjadi sama kuat, 17-17.

Kejar-kejaran angka kembali terjadi di akhir-akhir gim pertama sampai akhirnya Fajar/Rian menutupnya dengan skor 21-19.

Memasuki gim kedua, pertandingan masih dengan tempo yang sama, karena kedua ganda putra terbaik Indonesia ini bermain sangat serius.

Interval pertama di gim kedua kembali dimenangkan oleh Marcus/Kevin dengan skor 11-6.

Setelah itu, Marcus/Kevin tampil dominan dengan terus mendulang poin dari pasangan Fajar/Rian yang tampak kewalahan.

Berkat perjuangan keras, Fajar/Rian mampu mengimbangi permainan Marcus/Kevin yang mulai sering kehilangan poin.

Namun, ketika Marcus/Kevin tampaknya akan menang karena sudah 19-16, Fajar/Rian tetap fokus untuk menghasilkan poin.

Akhirnya, pertandingan harus berlanjut setting karena skor menjadi 20-20 dan membuat Marcus/Kevin mulai tertekan.

Kejar-kejaran angka kembali terjadi sampai akhirnya Fajar/Rian keluar sebagai pemenang Denmark Open 2022 sektor ganda putra dengan skor 27-26. (fan)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:10
01:29
03:46
02:20
01:37
02:13
Viral