- UFC.com
UFC 310: Prediksi Pertarungan Alexandre Pantoja Vs Kai Asakura hingga Duel Shavkat Rakhmonov Lawan Ian Machado Garry
Jakarta, tvOnenews.com - Main event UFC 310 akan menyajikan pertarungan menarik antara Alexandre Pantoja melawan Kai Asakura pada duel perebutan gelar kelas flyweight.
Alexandre Pantoja punya catatan gemilang dengan enam kemenangan beruntun dan dua kali mempertahan gelar juaranya.
Sementara sang lawan, yakni Asakura juga sedang dalam performa menawan jelang pertemuan dengan petarung asal Brasil tersebut.
Selain acara main event terdapat juga co-main event yang tidak kalah seru.
Pada co main event mempertemukan Shavkat Rakhmonov melawan Ian Machado Garry dalam perebutan kualifikasi gelar welterweight.
Sebelumnya Rakhmonov seharusnya melawan Belal Muhammad untuk perebutan gelar juara welterweight.
Namun Belal harus mundur karena infeksi tulang jari kaki. UFC memberikan petarung pengganti, yakni Machado Garry.
Selain nama-nama ada petarung lainnya yang mengisi perhelatan UFC 310, seperti Ciryl Gane, Chris Weidman, Clay Guida, dan lain-lain. Bagaimana prediksi pertarungannya UFC 310?
Shvkat Rakhmonov vs Ian Machado Garry