- ANTARA FOTO/Andika Wahyu
Mario Aji Percaya Diri Sambut Moto3 Amerika
Seperti diungkapkan Manajer tim Hiroshi Aoyama, Sirkuit Austin (COTA) dengan panjang lintasan 5,513km merupakan sirkuit yang cukup besar dibandingkan trek-trek lain di kalender.
"Ini sangat menantang bagi para pebalap dan mekanik ketika mereka akan menyetel motornya," kata Aoyama.
"Mario dan Taiyo (Furusato, rekan satu tim) menunjukkan progres, saya ingin melihat apa yang mereka bisa lakukan di sirkuit ini.
"Saya ingin melihat hasil yang mereka raih. Semuanya positif dan tiba di Austin dengan semangat yang baik."
Setelah dua balapan, pebalap tim Red Bull KTM Tech3 Daniel Holgado asal Spanyol memimpin klasemen dengan 38 poin, diikuti pebalap MSI Diogo Moreira asal Brazil dengan 36 pin dan Tatsuki Suzuki asal Jepang dari tim Leopard Racing dengan 27 poin.