Jakarta, tim tvOnenews.com - Berdasarkan data Badan Penanggulangan Bencana Daerah DKI Jakarta jumlah jalan yang terendam banjir bertambah menjadi 11 ruas.
“BPBD mencatat genangan yang sebelumnya terjadi di 5 ruas jalan dan 10 RT, saat ini menjadi 11 ruas jalan tergenang dan 21 RT atau 0,069 % dari 30.470 RT yang ada di wilayah DKI Jakarta,” tulis keterangan BPBD yang diterima oleh tim tvOnenews pada Jumat (24/2/2023).
Data tersebut merupakan laporan BPBD DKI Jakarta yang diupdate pada Jumat (24/2/2023) pukul 11.00 WIB.
Jakarta Timur terdapat 7 RT yang terdiri dari:
Kelurahan Cakung Timur
- Jumlah: 1 RT
- Ketinggian: 20 cm
- Penyebab: Curah hujan tinggi
Kelurahan Cililitan
- Jumlah: 1 RT
- Ketinggian: 50 cm
- Penyebab: Curah hujan tinggi & Luapan Kali Ciliwung
Kelurahan Cawang
- Jumlah: 2 RT
- Ketinggian: 120 cm
- Penyebab: Curah hujan tinggi & Luapan Kali Ciliwung
Load more