Selain itu, penggunaan Positron Emission Tomography (PET) Scan dan Genetic Testing guna menambah validitas deteksi sel kanker pada tubuh.
Pelayanan terpadu kanker darah bagi pasien yang termasuk dalam tiga kelompok besar kanker darah seperti Leukemia, Limfoma dan Multiple Myeloma juga tersedia di Eka Hospital.
Sulit dan mahalnya penanganan kanker darah menyebabkan tidak semua rumah sakit di Indonesia, bahkan di kota-kota besar di Pulau Jawa seperti Jakarta mampu melakukannya.
Namun, Eka Hospital menyediakan pelayanan terpadu dengan sarana dan prasarana yang canggih serta tim dokter yang terdiri dari berbagai disiplin ilmu dan tergabung dalam Multi Disciplinary Team (MDT) yang solid dengan SDM yang profesional.
Dokter Spesialis Penyakit Dalam Konsultan Hematologi Onkologi Medik DR. dr. Cosphiadi Irawan mengatakan bahwa pasien kanker darah dengan kemoterapi agresif dirawat di ruang perawatan ICIR ini guna menghindari risiko terjadinya infeksi virus, bakteri dan jamur karena kemoterapi agresif dapat menurunkan sistem imunitas tubuh.
Sebagai ruangan isolasi bagi pasien kanker darah dan untuk transplantasi, ICIR dilengkapi penyaringan udara bertekanan positif dengan menggunakan HEPA Filter sehingga menghasilkan kualitas udara dan ruangan dengan partikel kuman patogen yang rendah sesuai standar baku dari Kementerian Kesehatan.
Selain itu, ruangan ini juga dilengkapi dengan sistem tata udara yang dapat menjamin sterilitas ruangan dengan mekanisme proses pemanasan (Heating), ventilasi (Ventilation) dan penyejuk udara (Air Conditioning) atau yang biasa disebut dengan HVAC.
Load more